SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

GUNUNGKIDUL—Siti, 30, warga Plembon Kidul Rt 11/6, Logandeng, kaget bukan kepalang saat mengetahui motor Mio  merah bernopol AB 5702 HW yang berada di toko miliknya  hilang digondol maling, Senin (27/6) pagi.

Menurut pemaparan Siti, kejadian itu bermula pada pukul 07.30 WIB, saat dia meminta tolong sang adik, Latifah, untuk membersihkan etalase di toko miliknya yang menjual pulsa dan aksesoris foto. “Pada waktu saya membersihkan etalase motor masih ada,” ungkap Latifah kepada petugas. Namun sesaat kemudian, Latifah masuk ke dalam rumah untuk menyapu serta mencuci piring.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Siti, yang juga berprofesi sebagai penyanyi campur sari serta dangdut, rencananya hendak menggunakan sepeda motor itu untuk memenuhi undangan menyanyi di Wonosari. Namun saat keluar, ternyata ia tidak mendapati motor tersebut. 

“Sebelumnya saya tidak curiga, paling motornya dipakai kakak saya pergi ke pasar. Tapi ternyata tidak, padahal motor itu mau saya pakai untuk pentas nyanyi, kebetulan suami saya yang biasanya antar saya sedang pergi ke Jogja,” katanya dengan nada memelas kepada Harian Jogja, Senin, (27/6).

Kapolsek Playen, AKP Sudaryana melalui Kanitreskrim Aipda Mustakim membenarkan kejadian tersebut. Kini pihaknya tengah melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku. (Harian Jogja/Kurniyanto)

Foto Ilustrasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya