SOLOPOS.COM - MINERVA X ROAD 150 S-Salah seorang model bergaya di samping motor terbaru Minerva, X Road 150 S, di sela-sela launching yang diselenggarakan di Solo Grand Mall (SGM), Sabtu (28/4). (JIBI/SOLOPOS/Hijriyah Al Wakhidah)

MINERVA X ROAD 150 S-Salah seorang model bergaya di samping motor terbaru Minerva, X Road 150 S, di sela-sela launching yang diselenggarakan di Solo Grand Mall (SGM), Sabtu (28/4). (JIBI/SOLOPOS/Hijriyah Al Wakhidah)

SOLO-Produsen motor Jerman, Minerva resmi merilis Minerva X Road 150 S, Sabtu (28/4) di Solo Grand Mall (SGM). CV Harmoni Abadi selaku main diler motor Minerva di Solo, mematok target penjualan motor baru tersebut sebanyak 75 unit hingga 100 unit per bulan.

Promosi Riwayat Banjir di Semarang Sejak Zaman Belanda

Disampaikan Owner CV Harmoni Abadi, Harry Sutantyo, motor X Road 150 S masuk sebagai motor kelas naked bike. Motor ini, akan menjadi pilihan bagi semua segmen pasar. Motor ini, adalah pengembangan dari motor Minerva di kelas sport sebelumnya, R 150 VX.

Ekspedisi Mudik 2024

“Dari sisi mesin sama dengan motor R 150 VX, jadi kehandalannya tidak diragukan lagi. Untuk motor ini, pengembangan hanya ada pada body motor. Pengembangan ini dilakukan untuk memenuhi selera pasar, jika R 150 VX banyak diminati anak muda, motor baru ini bisa untuk segala usia,” papar Harry, saat ditemui wartawan, di sela-sela launching.

Dengan pengembangan body ini, lanjut Harry, maka motor X Road 150 S ini akan lebih stabil pada handling-nya. “Sehingga, untuk berkendara menikung juga lebih bagus, getaran tidak terasa. Dan yang jelas, motor ini lebih hemat bahan bakar. 1 liter bahan bakar sebanding dengan 45 kilometer.”

Di Kota Solo, motor ini dipatok pada harga yang cukup terjangkau. Menurut Harry, di kelas motor naked bike, harga motor X Road 150 S ini paling terjangkau. “Yakni hanya Rp15,5 juta per unit. Motor ini bisa lebih murah, karena 25% komponennya adalah komponen lokal. Meskipun, motor ini berciri khas Eropa.”

Untuk memperkenalkan X Road 150 S, Minerva pun menggelar pameran di SGM hingga Selasa (15/5). Selama masa pameran, pihaknya mematok target penjualan 30 unit motor X Road 150 S. “Dan kami optimistis dengan target tersebut.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya