SOLOPOS.COM - Pelaku pencurian sepeda motor diinterogasi Kapolresta Solo, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak (kanan) saat jumpa pers di Mapolresta Solo pada Rabu (8/9/2021) siang. (Solopos.com/Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SOLO — Satreskrim Polresta Solo menangkap Parsini, 34, warga Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo pada Kamis (2/9/2021) malam sebagai pelaku pencurian sepeda motor Honda Scoopy berpelat nomor AD 6299 WS. Pelaku memanfaatkan kelalaian korban yang lupa mencabut kunci sepeda motor di depan toko milik korban.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak, didampingi Kasatreskrim Polresta Solo, AKP Djohan Andika, kepada wartawan, Rabu (8/9/2021) siang mengatakan aksi pencurian itu terjadi di wilayah Sampangan dan sempat viral di media sosial.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca juga: Maling Lombok — Pengeroyokan, Ini Daftar 17 Perkara Hukum di Sukoharjo yang Rampung Tanpa Pengadilan

Sebelum beraksi pelaku mengetahui sepeda motor milik korban dalam keadaan menyala tanpa pemilik pada Rabu (1/9/2021) pagi. Ia pun berusaha mengamati situasi dari kejauhan. Saat berada 100 meter dari sasaran, ia membonceng seorang lelaki yang tidak dikenalinya menuju sepeda motor sasaran.

“Pelaku langsung membawa sepeda motor itu pergi. Dia sempat mengganti pelat nomor, rencananya sepeda motor itu akan diserahkan kepada seseorang untuk jaminan utang,” papar dia.

Ia menambahkan polisi menyita satu unit sepeda motor, pakaian milik pelaku saat beraksi, satu pasang sepatu, dan pelat nomor palsu. Pelaku dijerat Pasal 362 KUHP tentang Pencurian dengan ancaman empat tahun penjara.

Baca juga: Wanita Maling Sepeda Motor di Semanggi Solo Ditangkap, Pelaku Ngaku Terlilit Utang

Sementara itu, Parsini, mengaku nekat mencuri sepeda motor itu karena terlilit utang koperasi cicilan satu pekan sekali. Saat melintas di kawasan Sampangan, ia melihat satu unit sepeda motor dalam keadaan kunci menancap.

“Sepeda motor masih menyala, kunci menancap. Saya sempat bonceng lelaki setelah beli kawat. Saya tidak kenal siapa dia, hanya numpang saja,” papar Parsini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya