SOLOPOS.COM - Pembalap Yamaha Jorge Lorenzo akan mengejar kemenangan di MotoGP Jerman. Ist/dok

MotoGP Jerman 2015 menjadi terget Lorenzo untuk meraih kemenangan pertama di Jerman.

Solopos.com, SAXONY — Seumur-umur berkiprah di Kejuaraan Dunia Balap Motor grand prix, Jorge Lorenzo belum pernah menang di Jerman. Tetapi hal itu tidak menyurutkan semangat si rider Movistar Yamaha untuk menorehkan yang pertama akhir pekan ini.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Mulai berkiprah pada tahun 2002, di kelas 125cc, Lorenzo belum pernah naik podium tertinggi dalam balapan di Jerman. Sejauh ini capaian terbaiknya di sana adalah empat finis kedua.

Dalam usahanya mempertahankan posisi dua di klasemen sementara pebalap, dan yang lebih penting lagi terus mengejar rekan setimnya sendiri Valentino Rossi di posisi puncak, Lorenzo berharap balapan di Sachsenring pekan ini akan menghadirkan kemenangan perdana.

“Memang benar aku belum pernah menang di sini dalam 12 tahun dalam Kejuaraan Dunia, cuma di sini dan di Austin aku belum pernah menang,” ujar Lorenzo seperti dikutip detiksport dari MotoGP.com.

“Tak pernah terlambat untuk berusaha menang dan sudah pasti aku akan berusaha untuk menang sekarang dan di masa depan. Penting untuk memulai balapan dengan cara yang bagus sedari latihan pertama, untuk membuat laju bagus, dan mendapat perasaan nyaman bebas masalah.”

“Di beberapa sektor di Assen lalu kami sempat mendapat masalah besar, dan di sini targetku adalah memulai dengan bagus dan terus melakukan peningkatan sedikit demi sedikit,” tuturnya. (JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya