SOLOPOS.COM - Valentino Rossi/Reuters

Motogp Australia 2015 menjadi seri ke-16 balapan musim ini.

Solopos.com, PHILLIP ISLAND – Valentino Rossi tengah mengincar gelar juara dunia ke-10 sepanjang karier profesionalnya menjadi pembalap. Musim ini dia diuntungkan karena masih memimpin klasemen pembalap.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rossi unggul 18 poin dari Jorge Lorenzo yang berada di posisi kedua. Tiga balapan tersisa, membuat tiap poin amat penting. Salah satunya balapan di Sirkuit Phillip Island, Australia, Minggu (18/10/2015).

Sayangnya, Rossi menuai hasil kurang baik di babak kualifikasi Motogp Australia 2015. Dia harus puas start dari posisi ketujuh. Catatan waktunya terpaut 0,650 detik dari Marc Marquez yang memulai balapan di grid terdepan.

Rossi menyadari memulai balapan dari posisi ketujuh atau berada di baris ketiga bukanlah hal yang baik. Apalagi para pembalap didepannya dikenal dengan kecepatannya. Marc Marquez, Andrea Iannone, Jorge Lorenzo, dan Dani Pedrosa akan memulai balapan di depan Rossi.

The Doctor pun merasa harus menemukan ramuan yang pas agar balapan nanti dia bisa menyodok ke posisi atas demi mempertahankan posisinya di puncak klasemen. “Sebuah hari yang sulit bagi saya,” ujar Rossi seperti dilansir Crash.net, Sabtu (17/10/2015).

“Pagi ini saya mulai dengan cukup baik dan cukup kuat. Tapi setelah kami memodifikasi dan meningkatkan motor, secara umum kami tidak menemukan sesuatu yang menarik. Hal itu membuat kami sedikit kesulitan dalam kualifikasi, dan hasil kualifikasi saya pun tak cukup baik,” imbuh Rossi.

“Untuk lomba dengan fakta seperti itu akan sulit, apalagi Marquez sangat cepat. Begitu juga dengan Iannone dan Jorge. Kami harus menemukan sesuatu yang pas. Untungnya kami masih memiliki waktu dan bisa pemanasan. Itu sangat penting untuk menjadi kuat karena aku tidak terlalu cepat,” lanjut pembalap 36 tahun itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya