SOLOPOS.COM - Ayu Rosmalina alias Ayu Ting Ting (JIBI/Solopos/Antara/Teresia May)

Most Popular Youtube kali ini datang dari penampilan Ayu Ting Ting dan Ahmad Dhani.

Solopos.com, SOLO — Duet antara pendangdut Ayu Ting Ting dan musisi kondang Ahmad Dhani membuat sejumlah pengakses Internet (netizen) di situs Youtube memberi tanggapan positif. Bahkan, ada yang merasa geregetan karena duet dua public figure tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pantauan Solopos.com, Senin (31/8/2015), rekaman video duet Ayu Ting Ting dan Ahmad Dhani diunggah akun 88WORLDTUBE, tepat saat perayaan HUT ke-26 RCTI, Rabu (26/8/2015). Rekaman video tersebut sukses tembus sebagai Most Popular Youtube dengan jumlah penonton 22.472.

Rekaman video yang diunggah 88WORLDTUBE tersebut bertajuk Ayu Ting Ting Feat Ahmad Dhani-Sedang Ingin Bercinta-Laga Bakti Senopati Mahardika RCTI 26.

Menurut sejumlah netizen, sebagai penyanyi dangdut, Ayu Ting Ting adalah penyanyi multitalenta lantaran dianggap bisa menyanyikan jenis lagu apa saja dengan baik.

“Ayu nyanyi dangdut, pop, rok atau apa aja tetep keren, tetap semangat ayu fans kmu dri negri formosa, ciayooo,” tulis Bunda Bintang.

“Membuktikan Ayu penyanyi multitalent,  duet dg semua  aliran musik bisa,” sahut Ellya Agustin.

“Ayu ting2 dikasih lagu apa aja pasti bs sukses ngebawainnya..jarang ada penyanyi dangdut yg kyk ayu ting2… semoga mkin sukses y yuu,” tulis Sakura Fiorenza.

Ada pula netizen berakun Lisa Lianawatie yang menyebut kolaborasi Ayu Ting Ting dan Ahmad Dhani saat membawakan lagu Sedang Ingin Bercinta sebagai duet maut hingga membuatnya geregetan.

“Duat maut Penyanyi serba bisa dan Musisi kondang. Kereeeen habis,” tulis Lisa Lianawatie.

[Lihat video duet Ayu Ting Ting dan Ahmad Dhani: https://www.youtube.com/watch?v=2eaDWTTg3b0]

“Sumpah gan baru kali ini duet yg bikin geregetan. Suara menggelegar. Dlm satu hr gk kehitung aku nonton. tp herannya aku ngebayangin ayu duet yg ni pakai celana hitam yg ketat tu dn jaket kulit hitam dn sepatu boot yg htm jg. Rambut kuncir atas. Pasti wow wow wow kyk rocker beneran hehehe,” lanjut Lisa Lianawatie.

Sebelumnya, gelaran Malam Puncak HUT ke-26 RCTI ditayangkan secara langsung dari Eco Park, Ancol, Jakarta, Rabu, pukul 19.30 WIB, dengan pertunjukan drama Mahardika Laga Bakti Senopati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya