SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> — Komikus Momoko Sakura yang membuat serial <em>Chibi-Maruko-chan</em> meninggal dunia akibat kanker payudara pada 15 Agustus 2018. Kabar itu diumumkan oleh perusahaan yang menaunginya, Senin (27/8/2018).</p><p>Dikutip dari laman <em>Mainichi</em>, Momoko Sakura menghembuskan nafas terakhir pada usia 53 tahun.</p><p>Sakura memulai debut sebagai komikus pada 1984, karya <em>Chibi Maruko-chan</em> yang mengisahkan kehidupan sehari-hari bocah kelas 3 SD itu mulai diterbitkan di majalah komik <em>Ribon</em> pada 1986. Serial komik itu terbukti populer hingga diadaptasi menjadi serial televisi dan film animasi.</p><p>Serial kartun ini juga ditayangkan di layar kaca Indonesia. Bahkan saat ini serial tersebut ditayangkan ulang setiap hari di channel <em>RTV</em>.</p><p><img src="http://www.people.com.cn/mediafile/pic/20140108/64/6704257877549096460.jpg" /></p><p><em>Momoko Sakura (chinadaily.com.cn)</em></p>

Promosi BI Rate Naik, BRI Tetap Optimistis Penyaluran Kredit Tumbuh Double Digit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya