SOLOPOS.COM - Mohammed Bello Abubakar (Independent.co.uk)

Mohammed Bello, pria yang memiliki istri terbanyak di dunia meninggal.

Solopos.com, NABUJA – Seorang kakek berusia 93 tahun, Mohammed Bello Abubakar meninggal dunia akibat mengidap suatu penyakit. Kakek asal Nabuja, Nigeria ini meninggalkan 130 istri dan 203 anak, Sabtu (28/1/2017). Ia disebut-sebut sebagai salah satu orang yang memiliki istri terbanyak di dunia.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dilansir laman Independent, Senin (30/1/2017), Bello merupakan seorang tokoh adat yang dihormati oleh warga di sekitar lingkungan tempat tinggalnya. Menurut, Mutairu Sakawudeen, asisten Bello, beberapa pemuka adat lainnya kerap mengecam tindakan tuannya itu.

Mereka menganggap Bello telah melakukan hal yang salah dengan menikahi ratusan wanita. Mereka bahkan pernah meminta Bello menceraikan istri-istrinya pada 2008.

“Tuanku ini memang sosok yang kontroversial. Ia kerap mendapat kecaman dari pemuka adat karena tindakan yang dinilai menyimpang. Tapi, ia tetap meneruskan kebiasaan anehnya menikahi banyak wanita hingga akhir hayat,” tutur Mutairu.

Lebih lanjut, Mutairu mengatakan hal tersebut dilakukan majikannya untuk melaksanakan perintah Tuhan. “Tuan Bello gemar menikahi banyak wanita dengan tujuan menjalankan perintah Tuhan. Ia hanya ingin melindungi nasib kaum wanita yang ada di negaranya,” imbuh Mutairu.

Alasan itulah yang membuat Bello enggan menceraikan istri-istrinya. Ia takut akan mendapat hukuman dari Tuhan karena menelantarkan wanita yang menjadi istrinya. “Ia takut mendapat hukuman dari Tuhan jika menceraikan mereka. Ia juga sempat mendapat mimpi berisi petunjuk untuk melindungi kaum wanita. Itulah yang membuatnya nekat mempertahankan semua istri-istrinya itu,” tegas Mutairu.

Sebagian besar wanita yang telah menjadi istri Bello mengaku tidak dapat menolak pinangannya karena takut melanggar perintah Tuhan. Menurut mereka, Bello adalah seorang suami yang bertanggung jawab. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya