SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, CAIRO – Mohamed Salah menjadi salah satu bintang yang paling bersinar di dunia sepak bola selama dua tahun terakhir. Popularitas Mohamed Salah menanjak sejak bergabung dengan klub sepak bola, Liverpool. Mohamed Salah selalu tampil prima di setiap pertandingan.

Performa Mohamed Salah dinilai telah mengangkat nama Mesir di dunia olahraga. Guna mengapresiasi prestasinya, pemerintah Mesir berniat membangun museum khusus sebagai bentuk penghormatan untuk Mohamed Salah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kami menyiapkan kejutan khusus untuk Mohamed Salah. Pemerintah membangun museum khusus untuk Mohamed Salah yang diberi nama Gezira Youth Centre, di Cairo,” ujar Ashram Sobhy, Menteri Olahraga Mesir, seperti dikutip dari Express, Rabu (16/1/2019).

Ashram Sobhy, mengatakan, kiprah Mohamed Salah di lapangan hijau sangat menginspirasi warga Mesir. Dia berharap Mohamed Salah menunjukkan performa maksimal dan semakin membanggakan masyarakat Mesir.

“Mohamed Salah menunjukkan performa luar biasa saat bermain untuk Liverpool maupun tim nasional. Masyarakat Mesir sangat bangga dengan pencapaiannya,” sambung Ashram Sobhy.

Terpilihnya Mohamed Salah sebagai pemain terbaik Afrika diharapkan bisa meningkatkan prestasinya di lapangan hijau. “Saya berharap dia memberikan penampilan yang lebih baik di kesempatan selanjutnya, baik untuk klub maupun timnas Mesir,” tutup Ashram Sobhy.

Ini bukan kali pertama bagi Mohamed Salah mendapat apresiasi yang luar biasa atas pencapaiannya. Pada Mei 2018 lalu, London Museum memasukkan sepatunya dalam daftar barang bersejarah Mesir. Nama Mohamed Salah melejit sejak bergabung Liverpool pada musim 2017/2018 dari AS Roma. Dia tampil gemilang dalam debutnya bersama The Reds. Dia sukses mencetak 44 gol dari 52 penampilannya.

Sementara di Liga Primer, Mohamed Salah mencatat 32 gol dari 36 pertandingan. Prestasi itu mengantarkannya meraih Golden Boots sebagai pencetak gol terbanyak. Pada musim 2018/2019 ini, Mohamed Salah membuat 17 gol dari 30 pertandingan yang diikutinya. Dia pun baru saja dinobatkan kembali sebagai pemain sepak bola terbaik Afrika 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya