SOLOPOS.COM - Daihatsu Gran Max kabin ganda di pameran otomotif IIMS 2009. (Okezone.com)

Mobil terbaru Daihatsu Gran Max memiliki kabin ganda seperti Toyota Hilux.

Solopos.com, SUKOHARJO – Mobil terbaru Daihatsu Gran Max kepergok tengah melintas di bundaran Kartasura, Sukoharjo. Tampilannya kini tampak mewah karena mengusung konsep kabin ganda seperti Toyota Hilux.
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) tampaknya sudah menyiapkan edisi penyegaran dari Gran Max.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

Hal itu mulai tercium setelah pemilik fanpage Djoshe di jejaring sosial Facebook mengunggah foto yang diduga kuat adalah mobil terbaru Gran Max kabin ganda, Jumat (12/6/2015). Dari foto itu tampak ADM mencoba menggabungkan antara Gran Max versi penumpang (MPV) dengan Gran Max versi pikap. Hasil yang didapat adalah Gran Max warna putih yang diduga akan menjadi varian termewah itu dapat memuat lima penumpang di kabin depan namun tetap memiliki bak terbuka di bagian belakang.

Spyshot Daihatsu Gran Max kabin ganda di Kartasura, Sukoharjo. (Facebook.com)

Spyshot Daihatsu Gran Max kabin ganda di Kartasura, Sukoharjo. (Facebook.com)

Tidak seperti Gran Max pikap yang dinding baknya dibuat rendah, Gran Max berpelat nomor putih B9519XEZ dalam foto itu tampak memiliki bak yang cukup dalam. Potongan garis atas bak dibuat sesuai tinggi lampu belakang model vertikal yang saat ini juga disematkan pada Gran Max MPV. Besi tambahan untuk pegangan juga memiliki desain elegan dengan warna senada.

Dikutip Solopos.com dari laman Okezone, ADM sebelumnya pernah memamerkan Gran Max kabin ganda serupa dengan yang ada di dalam foto pada pameran otomotif IIMS 2009 silam. Akan tetapi dalam kegiatan itu ADM mengatakan tidak akan memproduksi Gran Max kabin ganda karena peminatnya di Indonesia terlalu kecil.

Penjualan Gran Max

Kemungkinan ADM tengah menyiapkan Gran Max kabin ganda juga cukup kuat jika melihat prestasi mobil serba guna itu. Dilansir laman Detik, sepanjang Januari-Mei 2015 Gran Max telah menjadi mobil terlaris ADM dengan total penjualan 34.302 unit. Angka itu mengalahkan Xenia yang hanya terjual 16.503 unit.

Kendati demikan, hingga saat ini masih belum ada tanggapan resmi dari ADM terkait foto yang diduga sebagai mobil terbaru Daihatsu Gran Max itu. Jika benar mobil itu akan diluncurkan, dapat dipastikan harganya akan lebih mahal ketimbang Gran Max MPV yang saat ini dibanderol Rp150 jutaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya