SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

 

Solo [SPFM], Untuk mengoptimalkan program Keluarga Berencana (KB) di kota Solo, Pemerintah kota Solo Kamis (22/12) meluncurkan mobil operasional KB. Peluncuran dilakukan Wakil Walikota Solo FX. Hadi Rudyatmo, Kamis (22/12) dalam rangkaian peringatan hari Ibu ke-83 di halaman Balaikota Solo. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perlindungan Anak dan KB kota Solo Hasta Gunawan mengungkapkan, melalui mobil ini pihaknya akan memberikan sosialisasi kepada masyarakat, akan pentingnya pengaturan jarak kehamilan. Mobil ini dilengkapi dengan media edukasi, untuk efektivitas sosialisasi. Pengadaan mobil berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK), dengan nilai mencapai 300 juta rupiah. Hasta menilai, jumlah program KB harus terus ditingkatkan, untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, dan mengantisipasi loedakan penduduk.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selama awal peluncurannya, mobil KB ini akan berkeliling di tiap kecamatan di kota Solo, dan berganti lokasi setiap harinya. Pada 2012 mendatang, mobil ini akan melakukan sosialisasi di tiap kecamatan, selama sepekan, sebelum berpindah lokasi lain. Hasta juga akan membangun rumah penyuluhan KB, yang akan melayani setiap masyarakat yang membutuhkan informasi tentang program KB. [SPFM/lia]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya