SOLOPOS.COM - Mclaren P1 di Taiwan berpenampilan mirip taksi. (Inautonews.com)

Mobil Mclaren P1 di Taiwan dibalut dengan tampilan layaknya taksi.

Solopos.com, TAIPEI – Taksi pada umumnya memakai mobil sedan, tapi di Taipei, Taiwan, ada taksi dari supercar Mclaren P1 seharga Rp15 miliar!

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dilansir laman Inautonews, Senin (1/6/2015), mobil Mclaren P1 dengan balutan warna Volcano Yellow mirip taksi itu terpantau tengah terparkir di salah satu jalan di Taipei. Layaknya kendaraan umum, di atap mobil tersebut mewah itu terdapat tulisan TAXI.

Tapi sayang, taksi Mclaren P1 itu ternyata bukanlah taksi sungguhan. Pemilik Mclaren P1 itu menuturkan bahwa konsep taksi itu ia pilih supaya mobilnya dapat menarik perhatian pengguna jalan. Pria humoris itu mengaku dirinya senang ketika melihat orang lain terheran-heran saat memandangi taksi “jadi-jadian” tersebut.

Pemilik Mclaren P1 itu mengatakan, mobilnya memiliki kecepatan ganas yang tidak cocok dijadikan sebagai taksi sungguhan. Mobil itu juga tidak memiliki bagasi serta kabin yang luas dan hanya mampu memuat satu penumpang dan satu pengemudi.

Seperti diketahui, mobil Mclaren P1 merupakan memiliki jantung pacu berupa mesin V8 3.800 cc turbocharged dengan tambahan motor listrik. Tenaga supercar asal Inggris itu diklaim dapat mencapai 890 hp dengan torsi puncak 978 Nm.

Dengan transmisi manual tujuh percepatan kopling ganda, mobil yang hanya dibuat sebanyak 375 unit itu dapat melesat hingga kecepatan 350 km/jam. Untuk mencapai kecepatan 100 km/jam, Mclaren P1 hanya memerlukan waktu 2,8 detik.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya