SOLOPOS.COM - Suasana di sekitar pintu gerbang kawasan Industri Cilacap pasca-kebakaran tangki kilang Pertamina, Jumat (11/6/2021). (Detik.com)

Solopos.com, CILACAP -- Kebakaran melanda salah satu tangki di kilang Pertamina RU IV Cilacap, Jawa Tengah. Sempat terdengar suara keras disusul munculnya api di salah satu tangki, Jumat (11/6/2021) malam.

Salah satu warga sekitar, Ali Candra, mengatakan bahwa kejadian kebakaran tangki kilang Pertamina tersebut terjadi seusai salat Isya tadi. Saat itu tengah turun hujan lebat disertai petir.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

"Ada suara keras dua kali, pas hujan deras. Apinya kelihatan dari sini, tapi jam 20.00 WIB sudah padam, kelihatan paling 200 meter. Tidak paham [ada petir atau tidak], tapi pas hujan gede," kata Ali saat ditemui wartawan, Jumat (11/6/2021).

Baca juga: Kabar Terkini, Satu Tangki di Kilang Pertamina Terbakar

Berdasarkan pantauan Detik.com di depan pintu gerbang kawasan Industri Cilacap, Kelurahan Lomanis, Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap, terlihat sejumlah polisi dari Polres Cilacap dan petugas satpam memeriksa kendaraan yang hendak masuk ke dalam kawasan tersebut.

Di dalam kawasan lokasi tangki di kilang Pertamina yang sempat terbakar malam ini, tampak sudah tidak terlihat kobaran api.

Saat ini kondisi di sepanjang kawasan industri Cilacap terlihat sepi dan cuaca turun hujan. Kemudian sudah idak terlihat kendaraan pemadam kebakaran yang melintas.

Baca juga: Jokowi Sebut Tol Semarang-Demak Solusi Macet Puluhan Tahun

Area Manager Communication, Relations & CSR RU IV Cilacap-Sub Holding Refining & Petrochemical Pertamina, Hatim Ilwan, mengatakan kebakaran terjadi pukul 19.45 WIB tadi.

"Kebakaran tangki di area Kilang Cilacap, Jawa Tengah. Terjadi pada pukul 19.45 WIB," ujar Hatim Ilwan dalam keterangan tertulis, Jumat (11/6/2021).

Baca juga: Kebakaran Tangki Kilang Pertamina Diduga Akibat Sambaran Petir

Sudah Padam

Terpisah, Kabid Humas Polda Jateng Kombes Iskandar F Sutisna mengatakan, kebakaran terjadi di Tangki T39 kompleks Kilang Paracilin PT Pertamina RU IV Cilacap.

"Hasil koordinasi dengan Pertamina RU IV Cilacap dan Kapolres Cilacap, memang benar terjadi kebakaran di Tangki T39 Komplek Kilang Paracilin PT Pertamina RU IV Cilacap," kata Iskandar dalam keterangannya.

Kebakaran di tangki Pertamina Cilacap saat ini telah padam. Iskandar menyebut saat kejadian, kondisi cuaca di lokasi hujan lebat. "Cuaca di lokasi TKP hujan deras. Saat ini api sudah bisa dikendalikan dan dipadamkan sekitar pukul 21.00 WIB," kata Iskandar.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya