SOLOPOS.COM - Kedung Pengilon, air terjun Niagara mini di Kendal, Jawa Tengah. (Facebook)

Solopos.com, KENDAL — Kedung Pengilon di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, diyakini memiliki air sakti yang mampu mengobati segala macam penyakit. Benarkah demikian?

Dikutip dari Majalah Handal milik Pemkab Kendal, Rabu (23/3/2022), kedung merupakan istilah dalam bahasa Jawa yang berarti bagian sungai dengan airnya sangat dalam. Sementara pengilon dalam bahasa Indonesia berarti tempat berkaca. Dengan demikian, Kedung Pengilon ini adalah air yang dipakai untuk berkaca.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di bagian atas objek wisata ini terdapat jembatan tua dari besi yang dibuat oleh pemerintah kolonial Hindia Belanda. Menurut cerita warga setempat, nama Kedung Pengilon di Kendal mulai muncul sejak masa Kerajaan Mataram. Diceritakan, Kedung Pengilon memiliki air yang sangat bersih sehingga bisa digunakan untuk berkaca.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca juga: Kendung Pengilon, Air Terjun Niagara Mini di Kendal

Ratu Pandansari

Legenda tentang Kedung Pengilon berkaitan dengan seorang wanita cantik bernama Kanjeng Ratu Pandansari yang cantik. Ia sangat peduli dengan kehidupan rakyatnya. Sang Ratu bermaksud mensejahterakan rakyatnya. Maka, dibangunlah kedung agar sawah-sawah para petani mendapat pengairan yang cukup, sehingga lahan pertanian mereka menjadi subur. Berkat kedung tersebut, hasil panen pun melimpah. Kehidupan rakyat menjadi makmur dan tidak lagi kekurangan pangan.

Ratu Pandansari mengalami banyak rintangan saat membangun Kedung Pengilon di Kendal. Ia harus menghadapi perlawanan sengit dan terlibat dalam sebuah peperangan. Rintangan datang dari seorang Raja Siluman bersama anak buahnya. Mereka menghadang dan berusaha menghancurkan rencana pembuatan kedung.

Baca juga: Misteri Pulau Tiban Kendal, Daratan yang Muncul Tiba-Tiba

Akan tetapi, Kanjeng Ratu Pandansari bersama pengikutnya tidak gentar menghadapi ancaman tersebut. Dengan dukungan rakyat, ia beserta para prajurit berusaha melumpuhkan Raja Siluman. Setelah melalui peperangan yang dahsyat, Ratu Pandansari beserta para prajurit akhirnya berhasil mengalahkan Raja Siluman berkat kesaktian pusaka yang dimilikinya.

Akhirnya kedung berhasil dibangun dengan kondisi air yang jernih dan jumlahnya yang begitu melimpah. Saking jernihnya, air di kedung dapat dipakai untuk berkaca. Hal inilah yang menjadi asal-usul penamaan Kedung Pengilon.

Baca juga: Asal Usul Pulau Tiban Kendal, Awalnya Cuma Gundukan pasir

Air Sakti

Air di Kedung Pengilon dipercaya oleh masyarakat dapat digunakan untuk mengobati segala macam penyakit. Air yang berkhasiat itu disebut berada di bawah air terjun di sisi kanan Kedung Pengilon Kendal. Konon untuk menggunakan khasiat air tersebut, harus meminta izin terlebih dahulu dengan mengunjungi makam Pangeran Mintono.

Makam ini berada di bukit bagian atas Kedung Pengilon. Menurut keterangan warga, banyak wisatawan yang mengunjungi makam tersebut, terutama pada setiap malam Jumat Kliwon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya