SOLOPOS.COM - Siswa-siswi dan guru MIN Nglawu Sukoharjo mengikuti pawai keliling dalam rangka Tarhib 1 Muharam 1439 H, Rabu (20/9/2017). (Istimewa/Dok. MIN Nglawu)

MIN Nglawu Sukoharjo menyambut Tahun Baru Islam dan menggelar aksi peduli Rohingya.

Solopos.com, SUKOHARJO — Menyambut datangnya Tahun Baru Hijriah, Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Nglawu, Telukan, Grogol, Sukoharjo, menggelar Tarhib 1 Muharam 1439 H, Rabu (20/9/2017). Kegiatan itu diikuti seluruh siswa-siswi kelas I-VI yang berjumlah 976 orang dan semua guru MIN Nglawu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Guru Tahfiz MIN Nglawu Afifah Nurul H. dalam rilis yang diterima , Rabu, mengatakan siswa dan guru berpawai keliling lingkungan sekitar MIN Nglawu.

“Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan kepada masyarakat sekitar agar mereka mengetahui bahwa tahun baru umat Islam yang sesungguhnya adalah setiap tanggal 1 Muharam,” kata dia.

Afifah menambahkan setelah kegiatan tarhib, siswa mengikuti aksi peduli Rohingya berupa Salat Gaib, doa bersama, dan penghimpunan infak di Masjid At Taqwa Nglawu, Telukan, Grogol, Sukoharjo.

“Mereka sudah menyiapkan infak terbaik yang dipersiapkan dari rumah. Kegiatan ini utk melatih siswa-siswi MIN Nglawu agar peduli dengan keadaan saudara-saudara Muslim di belahan negara lain yang sedang mengalami krisis kemanusiaan,” ungkap Afifah.

Siswa-siswi MIN Nglawu Sukoharjo mengumpulkan infak untuk warga Rohingya di Masjid At Taqwa Nglawu, Telukan, Grogol, Sukoharjo, Rabu (20/9/2017). (Istimewa/Dok. MIN Nglawu)

Siswa-siswi MIN Nglawu Sukoharjo mengumpulkan infak untuk warga Rohingya di Masjid At Taqwa Nglawu, Telukan, Grogol, Sukoharjo, Rabu (20/9/2017). (Istimewa/Dok. MIN Nglawu)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya