SOLOPOS.COM - Cawali Solo Gibran Rakabuning Raka ditemani sang istri, Selvi Ananda tiba di TPS 022 Manahan, Banjarsari, Rabu (9/12/2020) pukul 08.38 WIB. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO -- Siapa sangka kisah cinta antara Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda mulai bersemi di Singapura?

Sepasang suami istri yang sudah menikah hampir enam tahun ini ternyata memiliki kisah cinta yang menarik untuk diulas.

Promosi Acara Gathering Perkuat Kolaborasi Bank Sampah Binaan Pegadaian di Kota Padang

Baca Juga:  Deretan Artis Indonesia yang Meninggal karena Covid-19

Meski rumahnya ternyata berdekatan, kisah cinta antara Gibran dan Selvi ini justru bersemi di Singapura.

Sebagaimana diketahui, jarak rumah Gibran hanya sekitar 200 meter saja dari rumah yang ditempati Selvi Ananda kala itu. Meski tetanggaan, mereka justru pertama bertemu di acara Pemilihan Putra Putri Solo 2009.

Baca Juga: Gaya Gibran Vs Bobby dengan Pakaian Dinas Wali Kota, Gantengan Mana?

Di acara tersebut, Selvi Ananda sebagai peserta dan Gibran adalah sebagai juri.

"Kebetulan Mas Gibran jadi salah satu juri di situ," terang Selvi dilansir Okezone.com, Jumat (4/12/2020).

Baca Juga: 7 Sumber Kekayaan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming yang Capai Rp21 Miliar

Di acara tersebut, Selvi mengaku belum mengenal Gibran. "Saya berpacaran dengan Mas Gibran sudah lima tahun lebih, sejak 2010. Saya pertama ketemu saat acara pemilihan Putra Putri Solo 2009. Namun, saya belum mengenalnya," jelas dia dikutip dari Antara.

harta kekayaan gibran cawali solo
Gibran Rakabuming Raka menggandeng istrinya, Selvi Ananda, sebelum berangkat ke KPU Solo untuk mendaftar sebagai cawali beberapa waktu lalu. (Solopos/Nicolous Irawan)

Meski begitu, Gibran memenangkan Selvi Ananda bukan karena jatuh cinta. Menurut Gibran, Selvi merupakan perempuan yang memenuhi kriteria sebagai pemenang.

Baca Juga: Mewah! Harga Outfit Selvi Ananda di Pelantikan Gibran Capai Puluhan Juta

"Ya sudah dimenangin saja," canda Gibran.

Bersemi di Singapura

Bertemu di ajang Pemilihan Putra Putri Solo, kisah cinta mereka justru dimulai sejak pertemuan Gibran dan Selvi di Singapura pada Februari 2010.

"Ada acara pariwisata di Singapura. Kebetulan waktu itu Mas Gibran masih sekolah di sana. Terus kita ketemu," beber Selvi.

Baca Juga: Adu Outfit di Pelantikan Suami: Kahiyang Sederhana, Selvi Mewah

Berkat pertemuan di Singapura itu lah, kisah cinta Gibran dan Selvi mulai bersemi dan berlanjut hingga jenjang pernikahan pada 11 Juni 2015.

Suasana resepsi pernikahan Gibran Rakabuming Raka-Selvi Ananda di Graha Saba Buana, Sumber, Solo, Kamis (11/6/2015). (Aditya Noviardi/JIBI/Solopos)

Menjadi menantu seorang Presiden, Selvi Ananda mengaku tidak pernah membayangkan sebelumnya. Perasaan tersebut pernah ia ungkap sesaat jelang hari pernikahannya dengan Gibran.

Baca Juga:  Oalah Ini Hlo Trik Rahasia Supaya Menang Giveaway, Mau Coba?

"Saya menjadi menantu Presiden belum pernah dibayangkan sebelumnya. Namun, saya yang pasti sangat bahagia karena segera ke jenjang menjalin rumah tangga baru setelah pacaran selama lima tahun lebih dengan Mas Gibran," ungkap dia, kala itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya