SOLOPOS.COM - Puan Maharani disambut penari Kethek Ogleng dalam acara peresmian air bersih di Gendayakan, Paranggupito, Wonogiri, Selasa (26/4/2022). (Solopos.com/Muhammad D. Praditia)

Solopos.com, JAKARTA – Nama Ketua DPR Puan Maharani kian santer dibicarakan bakal berkompetisi dalam Pemilihan Presiden (Pilpres 2024).

Berapa harta kekayaannya? Ternyata, putri kesayangan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri itu mendekati angka setengah triliun rupiah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Laman resmi e-LKHPN Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menulis, total kekayaan milik Puan Maharani pada tahun 2021 senilai Rp382,4 miliar.

Ekspedisi Mudik 2024

Jumlah harta kekayaan Puan ini setara 36 kali lipat dari harta Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang disebut-sebut sebagai pesaingnya dalam menuju Pilpres 2024.

Mayoritas harta Puan Maharani didominasi surat berharga yang nilainya mencapai Rp222,9 miliar, kemudian harta berupa tanah dan bangunan sebanyak 75 unit senilai Rp149,3 miliar.

Baca Juga: Puan Laris Manis dalam Bursa Cawapres

Puan dalam LHPN itu juga mencatat harta bergerak lainnya menilai Rp5 miliar, kas dan setara kas Rp56,6 miliar serta kendaraan senilai Rp1,5 miliar.

Sementara itu, harta kekayaan Ganjar senilai Rp10,52 miliar. Kekayaan Ganjar tersebar ke beberapa hal, seperti tanah dan bangunan yang total nilainya Rp2,58 miliar.

Alat transportasi dan mesin total nilainya Rp1,04 miliar. Ada juga yang dalam bentuk harta bergerak lainnya senilai Rp732,86 juta.

Baca Juga: Semobil dengan Jokowi, Ganjar Pranowo Mendapat Pesan Khusus

Selanjutnya ada dalam bentuk kas dan setara kas senilai Rp6,16 miliar. Dengan begitu, total kekayaan Ganjar Pranowo mencapai Rp10,52 miliar.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Harta Kekayaan Puan Maharani Tembus Rp382,4 Miliar!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya