SOLOPOS.COM - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo bersama Bupati Karanganyar Juliyatmono meninjau lokasi penanaman bibit kelapa genjah pandan wangi di Dusun Sosogan, Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, Rabu (10/8/2022). (Solopos.com/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, KARANGANYAR — Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo kembali meninjau lokasi penanaman bibit kelapa genjah pandan wangi di Dusun Sosogan, Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, Rabu (10/8/2022) sore.

Peninjauan tersebut sebagai persiapan penanaman yang rencananya dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kamis (11/8/2022).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Meski demikian, Mentan belum dapat memastikan kehadiran Presiden besok. “Kami belum tahu apakah Bapak Presiden akan ke sini [Rejosari] atau tidak karena beliau juga ada agenda yang sama di Sukoharjo dan Boyolali. Kita berharap Bapak Presiden masih bisa ke sini,” ujar Syahrul didampingi para Dirjen, Bupati Karanganyar Juliyatmono, dan lainnya.

Mentan menambahkan, jika Presiden Jokowi tak jadi hadir, maka penanaman bibit kelapa akan tetap dilakukan mandiri oleh para petani.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut Mentan juga kembali berdialog dengan petani seputar kelapa genjah tersebut.

Baca Juga: Mentan Janji Perbaiki Embung Rejosari Karanganyar yang Jebol

Diberitakan sebelumnya, selain mendapatkan bibit kelapa genjah pandan wangi, warga Karanganyar juga akan mendapatkan bibit jagung, kedelai, dan cabai.

“Sembari menunggu kelapanya bisa dipanen karena butuh waktu sekitar tiga tahun, warga atau petani bisa menanam jagung, kedelai, dan cabai. Jagung dan kedelai ditanam di ladang dan cabai ditanam di pekarangan pakai polybag,” ujarnya saat berbincang dengan Sekda Karanganyar Sutarno, dan sejumlah pejabat Pemkab Karanganyar lain,  Sabtu (6/8/2022).

Desa Rejosari menjadi salah satu lokasi penanaman bibit kelapa genjah varietas pandan wangi di Kabupaten Karanganyar dalam program nasional kelapa genjah sebar (Kejar) 1 juta batang.

Di Soloraya dalam program ini Karanganyar mendapat alokasi 59.000 bibit kelapa genjah, Sukoharjo 83.000 batang, dan Boyolali 58.000 batang.

Baca Juga: Besok, Jokowi ke Sukoharjo, Boyolali, dan Solo, Ini Jadwalnya

Sementara itu, Sekda Karanganyar, Sutarno, mengatakan di Karanganyar bibit kelapa genjah pandan wangi akan ditanam di 50 desa di 11 kecamatan. Sedangkan di Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo ini akan ditanam 1.100 batang.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Pertanian terkait program Kejar 1 juta batang. Di Rejosari nanti ditanam sebanyak 1.100 bibit kelapa genjah varietas pandan wangi,” ujarnya.

Sedangkan di Kabupaten Karanganyar secara keseluruhan akan ditanam  59.000 bibit kelapa genjah. Pemkab akan menyiapkan lahan untuk penanaman  jagung, kedelai, dan cabai. “Kami akan konsultasikan dengan Dirjen berkaitan lokasi mana yang cocok ditanami,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Karanganyar, Siti Maesyaroch, menambahkan dengan penanaman kelapa genjah ini Rejosari yang kini gersang diharapkan akan hijau kembali.

Baca Juga: Berukuran Mini, Kelapa Genjah Jadi Solusi Sulitnya Mencari Tenaga Panen

“Daerah lain di wilayah Karanganyar akan ditanam kelapa genjah jenis kuning bali yang nanti bisa dibuat menjadi gula semut,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya