SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO &ndash;</strong> Aqsa Sutan Aswar merupakan olahragawan atau atlet jetski asal Jakarta. Ia mewakili Indonesia di ajang olahraga <a href="http://sport.solopos.com/read/20180827/481/936280/copot-baju-jonatan-christie-melaju-ke-final-asian-games-2018">Asian Games 2018</a>. Namanya mulai dikenal banyak orang setelah menyabet medali emas.</p><p>Pria kelahiran Jakarta, 31 Desember 1997 ini ternyata adik dari pejetski ternama Indonesia, Aero Sutan Aswar, yang pernah meraih juara III pada kompetisi Jetski tingkat dunia. Aqsa juga seorang cucu dari Sutan Aswar, salah satu perintis pertama Angkatan Udara Republik Indonesia (AURI).</p><p>Dikutip dari <em>Wikipedia.org</em>, Senin (27/8/2018), Aqsa Sutan Aswar pernah meraih juara pertama di masing-masing kategori Pro Runabout Limited dan Expert Runabout Limited dalam kejuaraan jetski <em>Canadian Watercross Nationals</em> di Belle River, Ontario, Kanada yang diselenggarakan pada tanggal 17 Juli 2011. Aqsa mendapat suport penuh dari Saiful Sutan Aswar, ayahnya yang juga merangkap sebagai manajer Aqsa dan Aero.</p><p>Dalam akun Instagram pribadinya @aqsaaswar, ia sering mengunggah foto memperlihatkan badan kekarnya dengan ukiran tato. Salah satu tato yang paling unik yaitu lambang Olimpiade, terletak di bagian dada sebelah kanannya.</p><p><iframe height="931" class="instagram-media instagram-media-rendered" frameborder="0" src="https://www.instagram.com/p/Bm8glZugye4/embed/captioned/?cr=1&amp;v=9&amp;wp=540&amp;rd=https%3A%2F%2Fcms9.bisnis.com&amp;rp=%2Fadmin%2Farticle%2Fadd#%7B%22ci%22%3A0%2C%22os%22%3A697541.9999999977%7D" style="background: white; max-width: 540px; width: calc(100% – 2px); border-radius: 3px; border: 1px solid #dbdbdb; box-shadow: none; display: block; margin: 0px 0px 12px; min-width: 326px; padding: 0px;" id="instagram-embed-0" allowtransparency="true" data-instgrm-payload-id="instagram-media-payload-0" scrolling="no"></iframe></p><p><script async="" defer="defer" src="//www.instagram.com/embed.js"></script></p><p>Pada <a href="http://sport.solopos.com/read/20180827/481/936269/geser-iran-indonesia-sementara-di-posisi-ke-4-asian-games-2018">Asian Games 2018</a>, Aqsa berhasil menyabet emas ke-12 untuk Indonesia, setelah finis di posisi kedua dalam Moto3 Endurance Runabout Open yang digelar pada Minggu (26/8/2018). Poin yang didapat oleh Aqsa sebanyak 1.148. Sebelumnya, Aqsa juga menyumbangkan medali perunggu dalam Runabout Limited. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo di akun Twitternya, yang mengucapkan selamat untuk Aqsa, Senin. <strong>(Billy Adytya Kurniawan/JIBI/Solopos.com)</strong></p><p></p>

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya