SOLOPOS.COM - Lesti Kejora dan Rizky Billar. (Instagram/@rizkybillar)

Solopos.com, SOLO-Anak pasangan artis Lesti Kejora dan Rizky Billar diketahui menjalani operasi hernia. Meski seringnya tak berbahaya, beberapa kasus kelainan ini perlu mendapat tindakan pembedahan.  Simak ulasannya di info sehat kali ini.

Pada umumnya kelainan ini kerap diderita orang tua yakni kondisi ketika bagian dari organ atau jaringan dalam tubuh mendorong dinding otot di sekitarnya sehingga membentuk tonjolan. Tapi sebenarnya kelainan ini memiliki banyak jenis dan beberapa di antaranya merupakan salah satu masalah yang umum pada bayi dan anak, seperti hernia umbilikalis.

Promosi BRI Borong 12 Penghargaan 13th Infobank-Isentia Digital Brand Recognition 2024

Mengutip laman hellosehat.com pada Selasa (20/9/2022), hernia umbilikalis terjadi ketika bagian dari usus, bersama dengan lemak atau cairan, mendorong dinding otot yang lemah di bagian perut. Hal ini menyebabkan tonjolan di dekat pusar atau di pusar itu sendiri sehingga tampak seperti pusar yang bengkak. Biasanya, saluran ini akan menutup sebelum bayi lahir, tetapi sebanyak 1 atau 2 dari 10 bayi memiliki kondisi ini, terutama pada bayi prematur atau yang memiliki berat lahir rendah.

Baca Juga: Anak Lesti Kejora Jalani Operasi Hernia

Adapun jenis hernia pada anak ini umumnya tidak menyakitkan dan tak berbahaya, namun ada pula beberapa kasus memerlukan tindakan operasi.  Bahkan, hernia umbilikalis yang timbul sebelum usia bayi 6 bulan seringkali hilang dengan sendirinya pada usia 1 tahun atau seiring dengan tumbuh kembang anak.

Meski demikian, pada beberapa kasus, hernia umbilikalis bisa menimbulkan masalah baru, terutama jika bagian usus menjadi terperangkap di dalam lokasi hernia (incarcerated hernia).  Bila ini terjadi, organ atau jaringan yang terperangkap bisa terluka sehingga menimbulkan beberapa gejala, seperti sakit perut, muntah, hingga demam pada anak.

Pada kasus ini, operasi hernia umbilikalis pada bayi atau anak mungkin akan diperlukan.  Adapun operasi hernia umbilikalis dilakukan dengan mendorong tonjolan kembali ke tempatnya dan memperkuat dinding otot perut yang lemah.

Baca Juga: Hampir Dua Pekan Lagu Sekali Seumur Hidup dari Lesti Kejora Trending 1

Operasi ini bertujuan untuk memperbaiki hernia di perut anak sehingga bisa mencegah komplikasi atau masalah baru seperti yang disebutkan di atas.

Cleveland Clinic menyebutkan bahwa sebanyak 90% kasus hernia umbilikalis dapat sembuh dengan sendirinya saat anak berusia tiga atau empat tahun.

Oleh karena itu, dokter umumnya akan menunggu hingga usia tersebut untuk menentukan apakah seorang anak membutuhkan operasi.

Namun umumnya, dokter akan menyarankan operasi perbaikan hernia umbilikalis bila anak memiliki kondisi tertentu.

Baca Juga: Lirik Lagu Sekali Seumur Hidup dari Lesti Kejora

Berikut adalah beberapa kondisi pada anak yang umumnya perlu menjalani operasi hernia umbilikalis.

– Ukuran hernia besar dengan lebar sekitar 2 cm atau lebih.
– Hernia dimulai setelah usia 6 bulan atau menjadi lebih besar setelah usia 1-2 tahun.
– Perut anak terasa nyeri dan terlihat ada pembengkakan atau timbul gejala lain yang menjadi tanda dari incarcerated hernia.
– Hernia masih ada hingga usia anak 5 tahun.
– Hernia mengganggu penampilan anak Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya