SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Fraksi PKS dan FPDIP masih menolak pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tahun 2010. Alasannya, UN tidak layak dijadikan satu-satunya syarat kelulusan. Namun, penolakan ini tidak digubris oleh Kementerian Pendidikan Nasional.

“Dua fraksi yang menolak itu bagian dari dinamika, kita tidak bisa terus menunggu 100 persen. Insyallah tetap dilaksanakan (UN),” kata Mendiknas M Nuh sebelum mengikuti Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi X DPR, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (27/1).

Promosi Digitalisasi Mainkan Peran Penting Mendorong Kemajuan UMKM

Menurut Nuh, pemerintah perlu memberikan kepastian pada masyarakat dan anak didik di sekolah. Jika dibiarkan tanpa kepastian, maka dikhawatirkan terjadi kebingungan.

Ekspedisi Mudik 2024

Meski tidak menggubris penolakan dua fraksi, Nuh berjanji akan tetap meminta konsultasi pada Komisi X. Terutama terkait masalah pendanaan dan aturan lainnya.

“Syukur-syukur malam ini bisa dengan pertimbangan. Tapi kalau tidak harus diambil sikap. Tidak bisa menunggu semua. Maka kita akan tetap melaksanakan,” tutupnya.

dtc/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya