SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik mengecam keras tindakan Malaysia yang mengklaim tari Pendet dalam iklan visit Malaysia. Jero Wacik pun akan mengirimkan surat teguran keras dan memanggil Dubes Malaysia untuk RI Zainal Abidin Zain.

“Pengirim surat nanti berangkat. Yang dikirim langsung oleh Dirjen saya bersama Dubes RI di Malaysia ke Menteri Kebudayaan Malaysia,” kata Jero Wacik dalam jumpa pers di kantornya Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta, Senin (24/8).

Promosi Wealth Management BRI Prioritas Raih Penghargaan Asia Trailblazer Awards 2024

Selain itu, lanjut Jero Wacik, siang ini Dubes Malaysia untuk RI juga akan dipanggil.

“Saya sudah memerintahkan dirjen saya untuk memanggil Duta Besar Malaysia nanti pukul 13.00 WIB. Kita akan keluhkan komplain kita,” tegasnya.

Jero Wacik juga menilai wajar protes yang dilakukan oleh warga terkait klaim Malaysia tersebut.

“Kalau di Bali protes saya bisa maklum. Seperti halnya dulu di Maluku. Waktu lagu rasa sayang-sayange,” ujarnya.

dtc/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya