SOLOPOS.COM - Poster film Parasite. (Soompi)

Solopos.com, LOS ANGELES – Kemenangan Oscar 2020 telah membuat Parasite menjadi pusat perhatian dunia. Terbukti, film karya Bong Joon Ho ini kembali sukses menguasai box office.

Dilansir Variety, Senin (17/2/2020), film drama thriller asal Korea Selatan ini mengumpulkan 5,5 juta dolar Amerika Serikat selama akhir pekan. Film ini juga mengalami peningkatan luar biasa yakni sebesar 234 persen dalam penjualan tiket dan peningkatan pasca-Oscar terbesar untuk pemenang film terbaik selama dekade terakhir.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Wajib Tahu! Ini Kritik Sosial di Balik Film Parasite

Dalam tujuh hari sejak Academy Awards pada 9 Februari, Parasite telah menghasilkan 8,8 juta dolar mewakili 20 persen dari penghitungan domestiknya. Hingga saat ini, Parasite telah menghasilkan 44 juta dolar di Amerika Serikat dan merupakan hasil yang sangat besar untuk film berbahasa asing.

Parasite juga memiliki lonjakan yang besar pada akhir pekan ini di luar negeri, menambahkan 12,7 juta dolar lagi sehingga pendapatan internasionalnya menjadi 161 juta dolar.

Daftar Peraih Oscars 2020: Kejutan Dominasi Film Asal Korsel Parasite

Angka tersebut pun mendorong Parasite melewati angka 200 juta dolar di seluruh dunia dengan penjualan tiket saat ini berada di 204 juta dolar. Parasite menjadi film non-Inggris pertama dalam sejarah yang membawa pulang Academy Award untuk film terbaik.

Dari enam nominasi Oscar, ia juga memenangkan skenario film asli, sutradara dan fitur internasional. Meskipun telah tersedia lewat layanan video rumahan sejak Januari, distributor domestiknya Neon memperluas penayangan Parasite menjadi 2.001 bioskop di Amerika Utara setelah meraih berbagai penghargaan pada musim ini.

Film Korsel Parasite Jadi yang Terbaik di Festival Cannes 2019

Fakta ini menjadikan Parasite sebagai film berbahasa asing dengan rilisan terluas setelah Kung Fu Hustle yang diputar di 2.403 lokasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya