SOLOPOS.COM - Cara Kielty dan Wyatt Erber/MSN

Cara Kielty dan Wyatt Erber/MSN

EDWARDSVILLE – Seorang anak laki-laki berusia 8 tahun di Illinois, AS menyumbangkan uang US$1.000 atau sekitar Rp9 juta yang dimenangkannya dari sebuah kuis bank untuk tetangganya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Wyatt Erber memutuskan untuk menyumbangkan uang itu untuk tetangganya, Cara, 2, yang  sedang berjuang melawan penyakit leukemia.

Ibu Cara, Trisha Kielty mengatakan putrinya didiagnosa leukimia pada bulan Mei. Kielty juga mengatakan Erber mengatakan kepadanya bahwa dia mengikuti kuis oleh First Clover Bank itu dan berencana menyumbangkan uang hadiahnya untuk perawatan Cara.

Kielty mengatakan dia sangat menghargai niatnya itu dan terkejut ketika Erber menelepon dan mengatakan dia menang.

“Dia berkata: ‘Dengan US$ 1.000, Cara bisa melakukan berapa kali kemoterapi?’. Saya benar-benar terkejut dengannya,” kata Kielty.

Erber mengatakan keputusannya untuk menyumbangkan uang kemenangannya adalah keputusan mudah. “Saya mau memberikannya untuk Cara. Saya tidak tahu apa yang harus saya lakukan dengan uang itu.”

Rachel Case, jurubicara First Clover Leaf Bank, mengatakan dia menghubungi Edwardsville Neighbors in Need, yang menawarkan bantuan untuk darurat medis, dan menceritakan tentang perbuatan Erber. Grup itu setuju untuk mendonasikan US$1.000 lagi.

“Ini adalah hal terbaik yang pernah dilakukannya sepanjang musim panas. Saya merinding waktu mendengarnya. Saya tidak tahu ada anak berusia 8 tahun yang melakukan ini,” kata Case.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya