SOLOPOS.COM - Persis Solo (JIBI/Solopos/M. Ferri Setiawan)

Persis Solo bakal merapikan kostumnya.

Solopos.com, SOLO — Persis Solo berencana “merapikan” desain sponsor yang terpampang di jersey tim musim depan. Laskar Sambernyawa tak ingin kostum tim kehilangan estetika karena memaksakan banyak sponsor masuk ke desain jersey.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Musim lalu Persis mendapat enam sponsor utama yang tiga di antaranya terpampang di jersey bagian muka yakni Corsa, Bank BRI dan Gojek. Dengan tiga logo sponsor tersebut, desain jersey Persis seperti tumpang tindih atau layaknya papan iklan berjalan.

“Kami enggak mau terlalu banyak logo di depan, nanti disangka pasar berjalan,” ujar Sekjen Persis, Dedy M. Lawe, saat jumpa pers di Mes Persis, Laweyan, Senin (8/1/2018).

Dedy mengatakan musim depan cukup satu hingga dua sponsor utama yang logonya terpasang di bagian muka jersey. Dia menampik pengurangan logo sponsor tersebut berkorelasi dengan minimnya perusahaan yang berminat mendanai tim musim depan.

Dedy menyebut sudah ada beberapa perusahaan nasional yang tertarik menggelontor dana ke Persis. “Komunikasi sejauh ini baik, banyak yang berminat,” tutur dia.

Menurut Dedy, sejumlah sponsor musim lalu seperti Corsa sangat tertarik untuk kembali menyuntikkan dana. Di sebuah kesempatan, Dedy mengatakan nominal kontrak sponsor musim ini bakal lebih besar dibanding musim lalu.

Sebagai informasi Persis mendapat kucuran dana hingga Rp10 miliar pada musim 2017. “Sekitar bulan Februari akan kami umumkan sekaligus launching jersey Persis,” ucap Dedy.

Sejauh ini perusahaan milik Komisaris Utama PT Persis Solo Saestu, Sigid Haryo Wibisono, seperti PT Syahdana Properti Nusantara,PT Syahdana Energi dan PT Kalimasadha Nusantara dipastikan masih mendanai Laskar Sambernyawa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya