SOLOPOS.COM - Suprapto Suryodarmo (Dok/Solopos)

Suprapto Suryodarmo (Dok/Solopos)

Meski tak lagi muda, Suprapto Suryodarmo masih intens menularkan ilmu berkeseniannya. Seniman tari kawakan ini pun tak jarang berkeliling dunia untuk berbagi pengalaman seni.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pada 1-8 Agustus 2012, lelaki yang akrab disapa Mbah Prapto itu sudah ditunggu publik Filipina. Di sana, Mbah Prapto akan menyampaikan kesenian yang berbasis alam semesta.

“Sudah kesekian kali saya diundang ke sana. Di Filipina, kesenian memang seolah kehilangan unsur alamnya. Tipikal hasil penjajahan Spanyol,” ujarnya saat berbincang dengan Solopos.com di Taman Budaya Surakarta, akhir pekan lalu.

“Kapitalisme global terus mengintai kita. Sekarang, kesenian juga cenderung dipahami hanya antar manusia. Kesenian mulai melupakan interaksinya dengan alam dan Tuhan,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya