SOLOPOS.COM - Member JKT48 di Mata Najwa Metro TV. (Twitter.com)

Mata Najwa Metro TV mengupas selera orang Indonesia yang doyan tayangan impor.

Solopos.com, SOLO – Stasiun televisi Metro TV kembali menyiarkan tayangan Mata Najwa, Rabu (27/5/2015). Membahas Sihir Selera Impor, idol group JKT48 mengaku kesuksesan mereka adalah  berkat kecintaan orang Indonesia dengan budaya Jepang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam Mata Najwa Metro TV, Harris Thajeb selaku CEO Dentsu Aegis mengaku membentuk JKT48 setelah meneliti kesukaan anak muda Indonesia terhadap budaya Jepang.

Harris menyebut fans JKT48 awalnya adalah fans AKB48 yang tidak mampu berangkat ke Jepang setiap saat. Melihat celah itu, Harris menghadirkan JKT48 dengan konsep yang sama persis dengan AKB48.

“Konsep dan sistem yg kami ajarkan adalah perjalanan hidup. Membentuk karakter disiplin, percaya diri. Fans juga bisa bertemu langsung karena kami buat JKT48 itu idol you can meet, bisa handshake,” beber Harris.

Member JKT48 yang sebelumnya juga member AKB48, Haruka Nakagawa menjelaskan meski budaya yang diadopsi murni dari Jepang, namun manajemen JKT48 memberikan beberapa penyesuaian.

“Kalau di AKB48 kan pakaiannya seksi, kalau di JKT48 itu lebih ke lucu. Emangnya kak Najwa pengin lihat aku seksi?” ungkap Haruka menanggapi pertanyaan Najwa Shihab.

Jonathan, salah satu fans JKT48 yang hadir di studio Mata Najwa Metro TV mengaku telah menghabiskan uang puluhan juta rupiah demi membuktikan loyalitasnya untuk JKT48.

“Menurut saya sihir JKT48 itu bukan menjual produk jadi, tapi menjual proses. Dari awal member enggak bisa apa-apa sampai sekarang sebagus ini, itu yang membuat saya benar-benar ngefans mereka,” ungkap Jonathan, fans yang mengaku telah menghabiskan Rp20 juta untuk JKT48.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya