SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, KLATEN</strong> – <a href="http://bola.solopos.com/read/20180817/499/934784/bus-psik-klaten-jr.-diserang-askab-pssi-lapor-polisi">PSIK Klaten Junior</a> (Jr) lolos ke babak 12 besar Piala Soeratin U-17 Zona Jateng dengan status runner up Grup 4. Hal itu membuat tim berjuluk Harimau Muda Merapi ini masuk ke grup neraka yang dihuni dua tim lain yang berstatus juara grup.</p><p>PSIK Klaten Jr. menempati Grup 8 bersama Persipa Pati Jr. (Juara Grup 2) dan Persibara Banjarnegara Jr. (Juara Grup 6). Anak asuh Nanang Kurniawan jelas bukan tim unggulan di Grup 8 mengingat statusnya sebagai runner up Grup 4. Namun, PSIK Klaten Jr. siap memberikan kejutan dengan menjadi tim kuda hitam di grup neraka itu.</p><p>Berdasar hasil drawing babak 12 besar <a href="http://bola.solopos.com/read/20180816/499/934458/persis-solo-junior-lolos-ke-12-besar-piala-soeratin-u-17">Piala Soeratin U-17</a> Zona Jateng, terdapat empat grup yakni Grup 7, Grup 8, Grup 9 dan Grup 10 yang masing-masing dihuni tiga tim. Dari empat grup itu, hanya Grup 8 yang dihuni dua tim yang berstatus juara grup di putaran pertama. Tiga grup lainnya masing-masing dihuni satu tim juara grup putaran pertama dan dua tim yang berstatus runner up.</p><p>&ldquo;Alhamdulillah kami lolos ke babak selanjutnya walau berstatus runner up. Kami masuk satu grup dengan Persibara Banjarnegara dan Persipa Pati yang berstatus juara grup. Saya sudah mendapat informasi tentang dua tim yang menjadi calon lawan kami itu. Mereka sangat bagus dan kuat. Tapi, kami optimis bisa lolos ke babak berikutnya. Sekarang kami harus memanfaatkan waktu tersisa untuk membenahi kekurangan dan kekompakan tim ini,&rdquo; jelas Nanang Kurniawan saat dihubungi <em>Solopos.com,</em> Senin (20/8/2018).</p><p>Laga di babak 12 besar mulai dimainkan pada Minggu (26/8/2018) hingga Minggu (16/9/2018) dengan sistem home dan away. PSIK Klaten Jr. bakal menghadapi tuan rumah Persipa Pati di Stadion Joyo Kusumo Pati. Pada Rabu (29/8/2018), gililan PSIK Klaten yang akan menjalani laga kandang kontra Persibara Banjarnegara Jr. di Stadion Trikoyo Klaten.</p><p>Sementara itu, Persika Karanganyar Jr. tergabung di Grup 9 bersama BJL 2000 Semarang (Juara Grup 3) dan Persiku Kudus (runner up Grup 1). Persis Solo Jr. menempati Grup 10 bersama Persitema Temanggung Jr. (runner up Grup 6) dan Hati Beriman Salatiga Jr. (runner up Grup 2).</p><p>&ldquo;Kami tetap mewaspadai dua lawan kami di babak 12 besar. Saya kira kekuatan mereka relatif sama dengan kami. Kami perlu mengasah mental anak-anak serta memperbaiki kerja sama tim untuk menyongsong babak 12 besar,&rdquo; ujar Pelatih Persis Solo Jr. Yudi Sumarwanto.&nbsp;</p>

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya