SOLOPOS.COM - Penyerahan hadiah kepada pemenang Mas Dar Minirace Competition di Transmart Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, Kamis (9/5/2024). (Istimewa)

Solopos.com, SOLO–Sebuah event bertajuk Mas Dar Minirace Competition digelar di Trans Mart Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, Kamis (9/5/2024).

Lomba yang digagas Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah (Jateng), Sudaryono, merupakan wujud komitmen terhadap anak-anak muda.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Melalui lomba tersebut generasi milenial yang menggemari Tamiya bisa menunjukkan bakat dan skill mereka. Ada 100 an peserta lomba.

Mereka berasal dari Sukoharjo dan sekitarnya. Event itu didukung Persatuan Pemuda Jateng Wilayah Kabupaten Sukoharjo. Mereka mengapresiasi digelarnya kompetisi sebagai wadah generasi muda. Dengan begitu generasi muda bisa menyalurkan hobinya.

“Ini merupakan wadah positif bagi anak muda mengembangkan bakat dan minatnya. Semoga kegiatan ini terus dilaksanakan,” ungkap Ketua Persatuan Pemuda Jateng Wilayah Sukoharjo, Agus Sudaryono, saat diwawancara wartawan di sela acara.

Agus juga berharap semakin banyak pihak yang memberikan ruang ekspresi bagi generasi muda. Anak-anak muda harus dirangkul. Dalam kompetisi tersebut para peserta beradu skill merakit Tamiya yang mampu melesat dengan cepat. Butuh kreativitas dalam hal itu.

Agus berharap melalui kompetisi itu para penggemar Tamiya bisa terus mengasah keterampilan. Sehingga karya mereka diakui masyarakat.

“Dukungan Mas Dar tak sebatas kata-kata. Sosoknya inspiratif dan penuh semangat mendorong para pemuda mengejar mimpi mereka,” urai dia.

Pernyataan senada disampaikan Ketua Panitia Mas Dar Minirace Competition, Sastro. Dia menyatakan dukungannya ke Sudaryono. “Mas Dar orangnya humble, dan dekat anak muda. Insya Allah mampu membawa Jawa Tengah semakin maju dan masyarakat sejahtera,” urai dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya