SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JIBI/SOLOPOS/Detikcom

JIBI/SOLOPOS/Detikcom

Promosi Primata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

MANCHESTER — Manajer Fulham Martin Jol menyebut bahwa Fulham seharusnya mendapatkan penalti. Ia juga mengatakan bahwa Michael Carrick seharusnya mendapatkan kartu merah.

Fulham kalah 0-1 dari Manchester United dalam laga yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Selasa (27/3/2012) dinihari WIB. Gol Wayne Rooney di menit ke-41 tidak bisa dibalas oleh pemain-pemain The Cottagers sampai akhir.

Namun demikian, Fulham bukannya tidak memiliki peluang sama sekali. Malahan, beberapa menit menjelang laga berakhir mereka mengklaim penalti seharusnya diberikan setelah Danny Murphy terjatuh setelah bersenggolan dengan Carrick.

“Saya pikir, itu keputusan sulit. Tapi, untuk kejadian seperti itu, seharusnya diberikan penalti,” ujar Jol kepada Sky Sports. Namun, wasit Michael Oliver tidak sependapat dengan Jol.

“Jika penalti itu diberikan, ia seharusnya juga mengusir Michael Carrick,” lanjut pria asal Belanda tersebut.

Mengenai pertandingannya sendiri, Jol menilai bahwa skuadnya tampil cukup bagus. “Saya pikir, kami bermain dengan bagus di babak pertama dan mendapatkan tiga atau empat peluang. Lalu, mereka menciptakan gol akibat kesalahan kami sendiri.”

Sir Alex Ferguson sendiri membenarkan klaim dari kubu Fulham yang menyebut bahwa mereka layak mendapatkan penalti. Namun, ia juga mengatakan seharusnya Manchester United mendapatkan hal serupa.

Fergie pun mengakui bahwa tumit Murphy mengenai kaki Carrick dan wajar jika Fulham meminta penalti. “Tak diragukan lagi bila mereka mengklaim itu penalti,” ujar manajer asal Skotlandia itu kepada Sky Sports. “Jelas Michael Carrick mengenai tumit Danny Murphy.”

Kendati demikian, ia juga menyebut bahwa Oliver seharusnya memberikan penalti untuk MU di babak pertama setelah bek Fulham dinilainya melakukan handball ketika menghadang tendangan Patrice Evra.

Berkat kemenangan itu, MU kembali memuncaki klasemen sementara. The Red Devils kini unggul tiga angka atas Manchester City. JIBI/SOLOPOS/Detikcom

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya