SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SEOUL – Kiprah penyanyi pendatang baru, Marion Jola, di dunia musik Tanah Air cukup luar biasa. Meski baru saja merintis karier, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2018 tersebut sukses mengukir prestasi gemilang.

Marion Jola baru saja meraih penghargaan sebagai artis pendatang baru terbaik di ajang Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2018 yang digelar di Dongdaemun Design Plaza, Seoul, Korea Selatan, Senin (10/12/2018).

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Marion Jola membagikan kebahagiaannya melalui akun Instagram pribadinya, @lalamarionmj. Foto tersebut memperlihatkan penampilan Marion Jola mengenakan cocktail dress warna silver sambil memegang trofi MAMA 2018.

“Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan atas kerja keras dan ketulusan. Aku mencintai kalian semua. Aku adalah fans MAMA sejak 2013. Dan sekarang aku mendapatkan trofi sebagai artis pendatang baru terbaik Indonesia, sangat senang dan bersyukur,” tulis Marion Jola sebagai keterangan foto.

Ini merupakan penghargaan kedua yang diraih Marion Jola setelah terjun ke dunia musik Indonesia. Sebelumnya, dia meraih penghargaan yang sama, yakni penyanyi pendatang baru terbaik dari Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2018.

Prestasi gemilang yang diraih Marion Jola tak pelak membuat penggemar bangga. Mereka sangat senang sang idola yang telah mengeluarkan dua lagu berhasil meraih penghargaan bergengsi. “Keren. Aku bangga banget sama kamu. Terus berkarya Lala,” komentar @yolenta menyemangati.

“Aku akan melihatmu konser keliling dunia. Keren banget,” imbuh @gestiarm.

Bukan hanya menerima penghargaan, Marion Jola juga diberi kesempatan tampil di panggung MAMA 2018. Pada kesempatan itu, dia membawakan lagu Jangan. Dia tampil energik tanpa meninggalkan image seksi saat mendendangkan lagu tersebut.  Sebagai informasi, Mnet Asian Music Awards (MAMA) merupakan acara penghargaan musik di Korea Selatan. Acara ini digelar untuk memberikan apresiasi kepada penyanyi terkenal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya