SOLOPOS.COM - (Espos/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN — Capaian vaksinasi di Kecamatan Kebonarum hampir 100 persen. Kecamatam tersebut dicanangkan menjadi kecamatan tuntas vaksin Covid-19 di Kabupaten Klaten.

Camat Kebonarum, Mudzakir, mengatakan target sasaran vaksinasi di kecamatan tersebut sebanyak 14.355 orang. Hingga Selasa (28/9/2021), sebanyak 13.745 orang sudah menerima vaksinasi Covid-19 suntikan dosis pertama.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Capaiannya sebesar 95,7 persen. Hari ini bertambah lagi karena ada 70 orang sampai 100 orang yang menerima vaksinasi,” kata Mudzakir saat dihubungi Espos, Rabu (29/9/2021).

Baca Juga: Mantap, Layanan Vaksinasi Klaten Lebihi Target Jateng

Ekspedisi Mudik 2024

Tersisa 610 warga Kebonarum yang belum menerima vaksinasi. Dari jumlah itu,sebanyak 479 orang tak lolos skrining ketika berniat mengikuti vaksinasi karena faktor kesehatan seperti memiliki sakit asma, tekanan darah tinggi, hingga penyintas Covid-19.

Sementara itu, sebanyak 131 orang yang masih menolak untuk menerima vaksinasi Covid-19 dengan berbagai alasan.

Mudzakir mengatakan percepatan capaian vaksinasi Covid-19 di Kebonarum menyusul serbuan vaksinasi yang dilakukan berbagai instansi dari Pemkab, Polres, serta Kodim Klaten sejak 11 September 2021 lalu.

Baca Juga: DPC PKB Klaten Gelar Vaksinasi Sasar Santri Ponpes

Dalam sehari, kegiatan vaksinasi pernah menyasar kepada 5.300 orang. Selain itu, ada kegiatan pendekatan vaksinasi yang digelar di desa-desa sejak pekan kemarin.

“Sejak pekan kemarin kami mendekatkan kegiatan vaksinasi. Jadi vaksinasi kami adakan di setiap balai desa. Setelah di balai desa, kami lakukan gerakan vaksinasi door to door untuk menyasar warga yang tidak bisa datang ke kantor desa,” jelas dia.

Mudzakir mengatakan pemeriksaan kesehatan gratis dilakukan di setiap desa dengan sasaran warga yang tak lolos skrining kesehatan ketika hendak mengikuti vaksinasi. Selain itu,ada pemeriksaan kesehatan secara rutin oleh petugas puskesmas.

Baca Juga: Kejar Herd Immunity, Kapolres Klaten Tinjau Vaksinasi di SMPN 2 Wedi

Cara itu dilakukan agar kondisi kesehatan warga segera membaik dan lolos skrining untuk menerima vaksinasi.

Soal warga yang masih menolak menerima vaksinasi, Mudzakir mengatakan masih terus dilakukan pendekatan dari rumah ke rumah. “Sudah selama 10 hari ini Kebonarum sudah berada pada zona hijau [tidak ada kasus aktif Covid-19] dan mudah-mudahan kondisi ini tetap bertahan,” ungkap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya