SOLOPOS.COM - Pelatih fisik Persis Solo, Sofie Imam Faizal, saat memimpin latihan Persis Solo Youth. (Ofisial Persis Solo)

Solopos.com, SOLO – Dua pelatih Persis Solo yakni pelatih fisik Sofie Imam Faizal dan pelatih Persis Solo U-18/U-16 Haryanto Prasetyo Adi Utomo bergabung dengan Timnas Indonesia mengikuti masa percobaan sebagai asisten pelatih Timnas U-20 mulai dari 31 Oktober hingga 5 Desember 2022.

Dua pelatih Persis Solo itu menyusul empat pemain Laskar Sambernyawa Muda yang mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20, yakni Erlangga Setyo, Aulia Ramadhan Lubis, Marcell Januar dan Zanadin Fariz.

Promosi Ongen Saknosiwi dan Tibo Monabesa, Dua Emas yang Telat Berkilau

Timnas Indonesia U-20 telah menjalani pemusatan latihan di Turki sejak 15 Oktober dan rencananya akan selesai pada 5 November 2022 nanti. Tidak hanya sampai di sana, pemusatan latihan akan terus berlanjut hingga 5 Desember 2022 dan akan berpindah menuju Spanyol.

Kedua pelatih Persis Solo itu akan menjalani masa percobaan seperti halnya yang dialami para pemain. Sofie bukanlah nama yang baru untuk timnas Indonesia kelompok umur U-20 dan U-19. Sebelumnya dia juga merupakan bagian dari staf kepelatihan Timnas Indonesia U-19 di bawah asuhan Fakhri Husaini dan berhasil melaju hingga putaran final Piala Asia 2020.

Kembali dipercaya untuk menjadi bagian dari timnas Indonesia U-20 merupakan hal yang sangat membanggakan bagi dirinya. Ia dengan sangat siap akan menyerap ilmu dari Shin Tae-yong dan memberikan yang terbaik selama bergabung di sana.

“Timnas adalah sebuah kehormatan setiap individu, baik pelatih ataupun pemain. Bisa dianggap ini cita-cita tertinggi dalam karir seorang pelatih. Meski ini hanya bersifat masa percobaan, tetapi kesempatan ini akan saya maksimalkan untuk mengeluarkan seluruh kemampuan yang saya miliki,” kata Sofie, Senin (31/10/2022).

Baca Juga: Pelatih Fisik Persis Solo Youth: Gaya Permainan Lama Sulit Hadapi Tipe Modern

Ia menambahkan hal-hal baik yang diterima selama masa percobaan akan dikembangkan bersama Persis Youth Academy. Secara pribadi, Sofie tidak melakukan banyak persiapan untuk mengikuti masa percobaan ini. Ia hanya akan mempersiapkan mental yang kuat dan beradaptasi dengan kurikulum yang telah diterapkan oleh pelatih Shin Tae-yong.

“Hanya mempersiapkan mental dan secepatnya beradaptasi dengan gaya permainan Head Coach Shin Tae-yong,” kata dia.

Senada dengan Sofie, Haryanto Prasetyo Adi Utomo atau yang biasa akrab disapa Tommy juga merasa sangat bangga dengan pemanggilan masa percobaan asisten pelatih Timnas Indonesia U-20. Pelatih yang juga mantan pemain timnas Indonesia tersebut tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang telah diberikan kepadanya.

Baca Juga: Wow! Tinggi Kiper Persis Solo Ini Hanya Kalah dari Elkan Baggot di Timnas U-20

“Tentu ini akan menjadi pengalaman yang sangat luar biasa karena ini juga sangat penting untuk karir saya. Saya tidak hanya membawa nama pribadi saya, tapi juga turut membawa nama besar Persis Solo. Meskipun ini hanya masa percobaan, tapi tentunya ini kepercayaan yang sangat tidak ternilai bagi saya,” kata dia.

Tommy memastikan akan memanfaatkan sebaik mungkin kesempatan ini. Ia akan mencoba menyesuaikan kultur gaya permainan yang diterapkan oleh pelatih Shin Tae-yong. Keberadaan Nova Arianto selaku asisten timnas Indonesia U-20 diyakini akan semakin mempermudah pelatih Persis Solo ini untuk beradaptasi.

“Adanya sosok Coach Nova pastinya akan membuat saya dapat lebih memanfaatkan apa yang diterapkan di timnas U-20,” imbuh dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya