SOLOPOS.COM - Sebanyak 1.425 unit laptop tiba di Kota Madiun, Rabu (15/7/2020). (Istimewa/Pemkot Madiun)

Solopos.com, MADIUN — Sebanyak 1.425 unit laptop dari 5.425 unit laptop yang dipesan Pemerintah Kota Madiun telah sampai, Rabu (15/7/2020).

Dalam waktu dekat perangkat tersebut akan dibagikan kepada pelajar tingkat SD dan SMP negeri di Kota Madiun. Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun, Heri Wasana, mengatakan sebanyak 1.425 unit laptop bertipe HP 240 G7 baru tiba dari Jakarta.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Sebelum Terbakar, Toko Bahan Kimia Bratachem Solo Baru Saja Restock Barang Rp1,5 Miliar

Ekspedisi Mudik 2024

Laptop gratis ini merupakan salah satu realisasi dari program wali kota untuk mewujudkan Madiun Kota Pintar. “Laptop ini nantinya akan dipinjamkan untuk siswa kelas V SD dan kelas VIII SMP negeri,” kata dia.

Setelah kedatangan laptop ini, akan ada pengecekan dari tim ahli terkait spesifikasi, software, dan uji fungsi untuk memastikan laptop berfungsi maksimal sebelum didistribusikan kepada para siswa.

Update Kasus Covid-19 Indonesia: Pasien Positif 81.668, Sembuh 40.345, Meninggal 3.873

Heri menuturkan total laptop ada 5.425 unit yang dipesan oleh Pemkot Madiun. Sedangkan empat ribu unit lainnya dijadwalkan tiba pada pekan depan.

Mengenai status laptop ini, lanjut dia, penggunaannya pinjam pakai. Untuk itu, diharapkan seluruh siswa yang mendapatkan laptop ini bisa ikut menjaga dan memanfaatkan laptop dengan baik. Laptop ini diharapkan bisa menunjang kegiatan belajar mengajar.

Beredar Kabar Rekomendasi Cawali-Cawawali Pilkada Solo Dari PDIP Jatuh Ke Gibran-Teguh

Laptop ini juga bisa dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar secara online. Apalagi hingga kini belum dapat dipastikan kapan siswa kembali belajar di sekolah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya