SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA—PT Mandala Airlines operator maskapai Mandala Airlines menyatakan akan mengangkut penumpang Batavia Air secara gratis pada rute penerbangan yang sama selama tiga bulan ke depan terhitung sejak 1 Februari 2013.

Direktur komersial Mandala Airlines, Brata Rafly menjelaskan para penumpang Batavia Air dapat melakukan pemesanan tiket ulang tiket Batavia Air pada Mandala Airlines.

Promosi Tanggap Bencana Banjir, BRI Peduli Beri Bantuan bagi Warga Terdampak di Demak

Brata mengungkapkan pihaknya akan mengangkut penumpang Batavia Air yang telah memiliki tiket Batavia Air namun gagal berangkat karena Batavia Air tidak beroperasi.

“Kita akan akomodasi penumpang Batavia Air selama tiga bulan ke depan pada rute yang sama sesuai dengan kapasitas pesawat kita, ” ujarnya, Jumat (1/2/2013).

Brata menjelaskan Mandala Airlines dan Tiger Airways memberikan kesempatan penumpang Batavia Air yang telah memiliki tiket yang belum digunakan untuk melakukan booking ulang secara gratis sesuai dengan ketersediaan tempat duduk yang ada.

Mandala akan membantu pada rute penerbangan Jakarta-Singapura (PP),  Jakarta – Pekanbaru (PP), Jakarta- Padang (PP) dan Jakarta- Surabaya (PP).

Pemesanan ulang, tuturnya, harus dilakukan pada Februari 2013 untuk jadwal penerbangan terhitung dari 1 Februari 2013 hingga 30 April 2013.

Menurutnya para penumpang yang memegang tiket Batavia Air harus memenuhi beberapa persyaratan seperti wajib melampirkan nomor reservasi dan tanggal perjalanan melalui email atau ditunjukkan saat di Aiport Ticketing Office (ATO).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya