SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

MANCHESTER–Roberto Mancini melontarkan klaim kalau Manchester City adalah klub dengan permainan terbaik di Premier League. Kalau kini The Citizens ada di posisi dua klasemen, itu disebutnya cuma masalah keberuntungan.

Demikian diungkapkan Mancini dalam konferensi pers jelang lawatan ke Southampton dalam lanjutan Liga Inggris. Disebut manajer asal Italia itu, dalam dua musim terakhir tim di bawah asuhannya berhasil mempertunjukkan permainan yang lebih baik dibanding Manchester United dan juga Chelsea.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Saya tidak berpikir dalam dua tahun ini ada tim yang bermain lebih baik dibanding kami. Manchester United tim yang tangguh, Chelsea juga tangguh tapi saya pikir dalam dua tahun terakhir Manchester City adalah tim yang bermain lebih baik di Premier League,” sahut Mancini seperti diberitakan Skysports.

Ekspedisi Mudik 2024

Terkait posisi City saat ini, yang tertinggal sembilan angka dari The Red Devils, eks pelatih Inter Milan itu menyebut timnya tidak beruntung. Sebabnya adalah penyelenggaraan Piala Afrika, yang memaksa Yaya Toure pergi memperkuat negaranya di turnamen tersebut.

“Kami tim yang kuat. Kami sedang tidak beruntung karena kehilangan dua atau tiga pemain di bulan Januari karena Piala Afrika. Yaya (Toure) adalah pemain penting buat kami. Dia penting buat kami. Kami sudah kehilangan dia dalam 20 hari terakhir,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya