SOLOPOS.COM - Pemain MU, Michael Carrick merayakan golnya ke gawang Fulham. JIBI/Reuters/Darren Staples

Solopos.com, MANCHESTER — Tiga poin yang yang sudah di depan mata Manchester United akhirnya sirna, setelah di menit akhir tambahan waktu Darren Bent mencetak gol yang membuat Fulham menahan imbang 2-2 ‘Setan Merah’.

Pada laga yang dihelat di Old Trafford, Minggu (9/2/2014) malam WIB, Fulham unggul lebih dulu lewat Steve Sidwell di menit 19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Seperti dilansir detiksport, MU yang tampil dominan sepanjang laga kemudian berbalik unggul 2-1 dalam selang semenit lewat Robin van Persie dan Michael Carrick.

Ekspedisi Mudik 2024

Kemenangan yang sepertinya akan dibawa pulang akhirnya urung tercipta setelah Fulham menyamakan skor di menit keempat injury time lewat Bent.

Dengan tambahan satu poin ini, posisi The Red Devils tak berubah di posisi ketujuh dengan 41 poin. Catatan saja bahwa MU sudah tak menang dalam dua laga terakhir di Premier League, setelah kalah dari Stoke City pekan lalu. Fulham pun tak beranjak dari posisi juru kunci dengan 20 poin dari 25 laga. (JIBI/Solopos)

HASIL PERTANDINGAN LAIN LIGA PREMIER, MINGGU, 9 FEBRUARI

– Tottenham Hotspur 1 – 0 Everton
– Swansea City 3 – 0 Cardiff City

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya