SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Maman Abdurrahman menjadi salah satu nama yang disebut oleh Andi Darussalam dalam pengungkapan kasus pengaturan skor di final Piala AFF 2010. Maman lantas membantah tuduhan tersebut.

Seperti diketahui, Andi Darussalam yang merupakan mantan manajer Timnas Indonesia mengungkapkan adanya praktik pengaturan skor pada final Piala AFF 2010. Saat itu, Indonesia secara mengejutkan takluk dengan skor telak 0-3 dari Malaysia pada leg pertama.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Andi menyoroti kesalahan yang dilakukan Maman hingga akhirnya terjadi gol. Pernyataan itu membuat Maman menjadi sorotan. Pemain yang kini membela Persija Jakarta itu pun membantah. Bahkan, Maman menyatakan siap untuk dimintai keterangan oleh pihak kepolisian terkait kejadian di final Piala AFF 2010 lalu.

“Saya ingin mengklarifikasi seiring opini yang berkembang, seolah saya terlibat dalam pengaturan skor. Dengan ini saya menyatakan dan menegaskan bahwa hal tersebut tidak benar,” kata Maman dalam jumpa pers seperti dikutip dari Suara.com, Kamis (20/12/2018).

“Sebagai tindak lanjutnya, saya siap bekerja sama dengan pihak kepolisian melalui satgas yang akan dibentuk Kapolri untuk menuntaskan kasus ini,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir sejumlah pemain timmas Indonesia di Piala AFF 2010. Di antaranya Firman Utina, Hamka Hamzah, Muhammad Nasuha, dan Ponaryo Astaman. Selain itu turut hadir pula Andi Darussalam yang justru mengklarifikasi tak menuduh siapapun.

“Bahwa nama Maman disebut karena ada kesalahan teknis yang itu sangat fatal dan itu diakui oleh Maman sendiri. Saya berikan contoh itu dari sebuah permainan. Saya nggak pernah tuduh siapapun, tapi Maman saat itu memang membuat kesalahan yang sangat fatal. Jangan ada fitnah apalagi dengan anak-anak saya,” terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya