SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

MAGELANG: Kantor Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muntilan Kabupaten Magelang, dibobol maling. Maling masuk ke ruang bagian keuangan,dan mengambil uang milik seorang karyawan serta uang koperasi yang berjumlah sekitar Rp10 juta.

Peristiwa ini diketahui ketika Rabu, (18/5) pagi, salah satu karyawan RSUD hendak masuk ke kantor yang berada di lantai dua tersebut. “Setelah membuka pintu, ternyata ada pecahan eternit di lantai. Ternyata ada satu petak eternit yang ambrol dari atas,” ujar Plt Direktur RSUD Muntilan, Sasongko, Rabu (18/5).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menduga ada yang tidak beres, ia segera memanggil satpam RSUD. Satpam yang datang bersama karyawan lain segera mencari tahu penyebabnya. Saat itulah, karyawan bernama Endah mengetahui uang yang disimpannya di laci meja telah lenyap. Mereka pun segera memanggil polisi.

Aparat yang datang tak lama kemudian, segera melakukan penyelidikan. Menurut Sasongko, pencuri diduga masih amatiran, karena menggunakan cara lama, yakni masuk melalui eternit. “Pencuri juga hanya mengambil uang di meja dan tidak berupaya mengambil uang di brankas,” ujarnya.(Harian Jogja/Nina Atmasari)

Foto Ilustrasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya