SOLOPOS.COM - Ilustrasi hujan. (Solopos-dok)

Solopos.com, SOLO – Kota Solo, Jawa Tengah, diguyur hujan deras di malam Tahun Baru 2020, Selasa (31/12/2019). Hujan deras dan angin kencang mengguyur kawasan Solo dan sekitarnya sejak siang.

Akibatnya, sejumlah jalan tergenang air hingga beberapa pohon tumbang. Hal tersebut pada akhirnya menyebabkan kemacetan di sejumlah ruas jalan protokol di Kota Solo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hujan deras tersebut menjadi perbincangan hangat di media sosial. Salah satu warganet pengguna akun Facebook Evy Sovia bahkan berkelakar soal hujan deras di Kota Solo.

“Solo hujan deres pol. Doa para jomblo se-Soloraya benar-benar mustajab,” tulisnya.

“Kalau malam Tahun Baru hujan, itu sudah pasi doa dari pasangan LDR, kaum rebahan, jomblo,” tulis @dewahoya.

“Doa para jomblo di-kabulin ya, hujan terus. Jadi pada tahun baruan di kamar,” lanjut @mimpitinggi21.

Cuaca ekstrem memang diprediksi terjadi hingga awal 2020 mendatang. Pihak Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi puncak musim hujan di Indonesia terjadi Januari-Maret 2020.

Seiring dengan datangnya musim penghujan, doa turun hujan menjadi salah satu trending topic di Google Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya