SOLOPOS.COM - Mahasiswa dan milenial yang tergabung dalam Ganjar Milenial DIY melakukan Deklarasikan dan kegiatan Baksos serta melukis dikawasan Tugu Jogja, Kamis (10/3). (Harian Jogja/Abdul Hamid Razak)

Solopos.com, YOGYAKARTA — Dukungan kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, untuk maju menjadi calon presiden pada Pemilu 2024 terus mengalir.

Kali ini, dukungan muncul dari kalangan Mahasiswa yang tergabung dalam Ganjar Milenial Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Mereka mendeklarasikan diri melalui kegiatan melukis bersama dan bakti sosial kepada masyarakat setempat. Kegiatan digelar di Tugu Jogja dan Mataram, Kamis (10/3/2022).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga : Santri dan Alumnus Ponpes Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Capres 2024

Koordinator Wilayah Ganjar Milenial DIY, Roni Romadhoni, mengatakan kegiatan tersebut sebagai bagian dari dukungan kalangan mahasiswa kepada Ganjar Pranowo untuk maju menjadi Presiden 2024.

Menurutnya, alasan mahasiswa dan kalangan milenial mendukung Ganjar karena dinilai sebagai sosok yang cocok membawa Indonesia lebih maju. Roni menyampaikan Ganjar Milenial DIY merupakan gabungan dari mahasiswa dan milenial di Yogyakarta.

Baca Juga : Ternyata… Seperti Ini Kriteria Capres 2024 Menurut Rudy PDIP Solo

“Ganjar milenial Yogyakarta tergabung dari mahasiswa dan milenial yang ada di DIY. Alasan kami mendukung ayah Ganjar Pranowo untuk maju menjadi Presiden 2024, karena beliau sangatlah cocok menjadi pemimpin selanjutnya dan bisa membawa Indonesia lebih maju,” tutur Roni di sela-sela kegiatan.

Selain deklarasi, mereka juga mengadakan kegiatan melukis bersama sketsa Ganjar. Lukisan tersebut akan diberikan kepada Ganjar. “Kami juga melakukan kegiatan pembagian sembako kepada masyarakat. Seperti, PKL dan tukang becak. Ada 150 paket sembako yang kami sebar di sekitar Tugu Jogja dan jalan Mataram.”

Baca Juga : Soal Capres, Ganjar Pranowo Tunduk Kepada PDIP

Roni berharap Ganjar Milenial DIY menjadi wadah bagi kalangan mahasiswa dan milenial untuk mendukung Ganjar Pranowo menjadi Presiden terpilih di tahun 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya