SOLOPOS.COM - Mahasiswa baru STMIK Sinar Nusantara Solo sedang mengikuti Orientasi Mahasiswa Baru. Istimewa

Solopos.com, SOLO — Mengawali tahun akademik 2014/2015, Sekolah Tinggi Managemen Informatika dan komputer Sinar Nusantara (STMIK Sinus) Surakarta menyelenggarakan rangkaian kegiatan orientasi bagi mahasiswa baru (Osmaru) Selasa-Rabu (9-10/9/2014).

Osmaru yang diikuti 395 mahasiswa baru itu, menurut siaran pers yang disampaikan kepada Solopos.com, merupakan media atau wadah bagi mahasiswa baru untuk beradaptasi dan lebih mengenal seluk beluk kehidupan kampus khususnya di STMIK Sinus.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Wawan Laksito, M.Kom selaku Pembantu Ketua I Bidang Akademik STMIK Sinus dalam pers rilis itu menyebutkan agenda Osmaru STMIK Sinus dimulai dari kegiatan Salam Kampus 2014 yang dilaksanakan pada tanggal 9 – 10 September 2014 di kampus STMIK Sinus.

Setelah itu dilanjutkan dengan kegiatan Social Training Camp pada tanggal 16–18 September 2014 mendatang di Bumi Perkemahan Ki Ageng Srenggi Kabupaten Sragen. “Tema Osmaru kali ini menitik beratkan pada Pencapaian Kompetensi Kepribadian, Kompetensi Profesional dan Kompetensi Sosial”, kata Wawan.

Berkaitan dengan hal tersebut Wawan Laksito menjelaskan bahwa yang dimaksud dengan kompetensi kepribadian adalah ketaatan terhadap norma agama, hukum dan sosial. Kompetensi profesional yang disandang civitas akademika STMIK Sinus merupakan keahlian dan keterampilan individu dalam ilmu pengetahuan khususnya dalam bidang komputer. Sedangkan kompetensi sosial adalah kepedulian individu terhadap masyarakat. (JIBI/SOLOPOS/*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya