SOLOPOS.COM - Seorang pendaftar seleksi CPNS Sleman mengambil kartu ujian di Kantor BKD Sleman, Kamis (25/9/2014). (Rima Sekarani/JIBI/Harian Jogja)

Harianjogja.com, SLEMAN-Pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang lolos seleksi administrasi diwajibkan datang sendiri ke Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Sleman untuk mengambil kartu ujian, Kamis (25/9/2014) hingga Jumat (26/9/2014). Mereka tidak boleh mewakilkan walau melampirkan surat kuasa.

Kepala BKD Sleman, Iswoyo menegaskan, pengambilan kartu ujian tidak bisa diwakilkan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Yang bersangkutan harus datang sendiri karena saat pengambilan kartu ujian, ada dokumen yang harus ditandatangani peserta. Tanda tangan tidak bisa dipalsu,” papar Iswoyo, saat ditemui di loket informasi CPNS Sleman, Kamis.

Ekspedisi Mudik 2024

Siti Salamah, 25, pendaftar CPNS Sleman asal Karanganyar mengaku berangkat menuju Kantor BKD Sleman sekitar pukul 07.00 WIB. “Katanya tidak boleh diwakilkan. Ini saya datang ke sini ditemani Oom saya,” ujar lulusan UNS tersebut.

Siti mengaku tidak keberatan meski harus jauh-jauh datang sendiri ke Sleman. Sekolah tempatnya mengajar pun sudah memberikan ijin. “Saya harap bisa diterima di formasi guru kelas,” ungkapnya kemudian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya