SOLOPOS.COM - Suasana lomba cerdas cermat yang digelar di SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen, Sabtu (13/3/2021). (Solopos-Moh. Khodiq Duhri)

Solopos.com, SRAGEN — Sebanyak 15 siswa sekolah dasar/madrasah ibtidaiah (SD/MI) mampu menembus babak final lomba cerdas cermat, lomba cover lagu, dan lomba musabaqah tilawatil quran (MTQ) yang digelar SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen, Sabtu (13/3/2021).

Ke-15 siswa itu sebelumnya sudah lolos babak audisi yang digelar secara daring. Kegiatan itu dikemas dalam istilah perlombaan siswa berskala besar (PSBB). Kegiatan ini digelar dalam rangka memeriahkan peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-8 SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Dari tiga kategori, ada lima peserta yang masuk babak final. Mereka datang bersama dua pendamping dari sekolah. Semua lomba digelar dengan protokol kesehatan secara ketat,” papar Kepala SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen, Amir, saat ditemui Solopos.com di lokasi.

Baca juga: Yeay, KRL Jogja - Solo Tambah 6 Perjalanan Akhir Pekan Ini

Ekspedisi Mudik 2024

Bila pada umumnya lomba cerdas cermat diwakili tiga peserta dari masing-masing sekolah, kali ini hanya ada satu peserta yang mewakili masing-masing sekolah.

Semua peserta datang dengan mengenakan masker dan mencuci tangan sebelum masuk ruangan. Di dalam ruangan lomba, mereka menjaga jarak satu dengan lain demi mencegah penularan Covid-19.

Selain lomba, SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen juga meresmikan Ruang Studio baru guna menunjang pembelajaran jarak jauh (PJJ) selama terjadi pandemi Covid-19.

Baca juga: OJK Institute Gelar Lomba Karya Riset Ilmiah 2021, Ini Syaratnya

Ruang Studio itu diresmikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sragen, Suwardi, di waktu yang sama. Sebelum ada Ruang Studio, para guru biasa membuat video untuk menunjang kegiatan PJJ di ruang kelas atau di luar sekolah dengan peralatan yang kurang memadai.

Dengan adanya studio, pelaksanaan PJJ menjadi lebih baik dari segi kualitas video maupun kualitas audio.

“Selain untuk menunjang PJJ, Ruang Studio juga bisa dipakai untuk kegiatan lain seperti rekaman lagu, murottal, tilawah, wawancara potcast, dan lain-lain. Pihak eksternal sekolah juga bisa memanfaatkan studio ini,” papar Amir.

Baca juga: Puluhan Wartawan Klaten Jalani Vaksinasi Covid-19 Tahap II

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya