SOLOPOS.COM - Tim PSS Sleman (IG @psssleman)

Solopos.com, SLEMAN — PSS Sleman segera melakukan evaluasi untuk menyambut Liga 1 musim depan setelah berhasil lolos dari degradasi di pertandingan terakhir.

Tak main-main, Super Elang Jawa menargetkan tembus enam besar klasemen Liga 1 musim depan.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Musim ini, PSS Sleman menempati posisi 13 klasemen dengan perolehan 39 poin dari 34 pertandingan.

Hal ini tentu bukan pencapaian bagus bagi Laskar Sembada apalagi selama tiga musim terakhir.

Menyambut musim baru, PSS saat ini tengah me-review dan mengevaluasi seluruh komponen tim yang terlibat di musim kemarin.

Dalam rilis yang diterima Solopos.com, Kamis (9/5/2024), Presiden Direktur PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Gusti Randa, mengatakan, saat ini pelatih dan pemain sedang masuk tahap evaluasi.

“Saat ini kami tengah mempersiapkan tim untuk menyambut musim depan. Hal pertama tentu kami sedang mereview dan mengevaluasi seluruh jajaran official pelatih dan pemain di musim 2023/24,” ujarnya.

Setelah musim berakhir, penggawa Super Elja diberikan libur sampai waktu yang belum ditentukan sampai persiapan tim kembali dilakukan.

“Saat ini kami memberikan libur kepada pemain maupun pelatih yang masih terikat kontrak. Memang ada beberapa pemain maupun pelatih yang sudah tidak terikat kontrak dengan kami,” terangnya.

Terkait target menembus enam besar, Gusti Randa mengatakan perlu berhati-hati untuk memilih pelatih dan pemain untuk musim depan.

“Musim depan kita punya tujuan untuk masuk 6 besar klasemen Liga. Maka dari itu, pemilihan pelatih dan pemain harus hati-hati dan jeli. Mengingat musim depan cukup berat terlebih ada tiga klub yang berada di Padang, Maluku dan Papua. Poin tandang yang didapat akan lebih berharga untuk diraih dan semoga kita bisa memaksimalkan hal tersebut,” sambungnya.

Senada dengan Gusti, Manajer Tim PSS Sleman, Kevin Walean juga menjelaskan pengumuman tentang siapa pemain dan pelatih yang bertahan akan segera diumumkan setelah evaluasi selesai.

“Mengenai siapa pemain dan pelatih yang akan bertahan tentu akan segera kami umumkan setelah evaluasi dilakukan. Banyak aspek yang menjadi pertimbangan kami juga untuk hal itu. Mohon ditunggu untuk PSS Fans dan semoga apapun hasilnya tentu mempunyai tujuan yang baik yaitu membuat PSS Sleman lebih baik di musim depan,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya