SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Pulau Abang--Dunia film jadi ketertarikan tersendiri untuk aktris juga sutradara Lola Amaria. Namun di antara sekian banyak genre film, Lola lebih suka film yang serius.

Menurut Lola tipe film seperti itu membutuhkan konsentrasi yang lebih ketika menontonnya. Bukan sekadar duduk yang menikmati seluruh bagian film.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Saya lebih senang dengan film-film yang serius. Yang gelap dan sepi,” ujar Lola ditemui di Pulau Abang, Batam, Kepulauan Riau, Sabtu (27/11).

Lola berada di Kepulauan Riau untuk menghadiri acara pembacaan nominasi Festival Film Indonesia (FFI) 2010. Sudah jadi rahasia umum bahwa banyak insan perfilman dan rata-rata dari golongan usia muda menolak adanya FFI.
Secara tidak langsung terjadi perbedaan antara film maker muda dan tua. Belum lagi beberapa masalah lain yang membuat FFI dipertanyakan.

“Saya nggak tahu ya antara golongan tua dan muda. Tapi saya sendiri enggak mau terlibat di masalah internal itu,” jelas Lola.

Namun bintang film ‘Novel Tanpa Huruf R’ itu mengapresiasi diadakannya acara FFI di Batam, bukannya Jakarta.

Di Pulau Abang tersebut, mereka yang datang juga bisa menikmati pemandangan alam. Kegiatan snorkling dan diving pun terasa lebih indah di pulau tersebut.

“Di Pulau Abang ini sinyal juga nggak ada ya dan emang udah nggak butuh HP lah kalau udah ngelihat keindahan kayak gini. Lupain semua kesibukan di sini alamnya indah banget,” kisah Lola.

dtc/nad

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya