SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Solopos.com)–Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukoharjo akan memindahkan lokasi SMK Negeri 5 dari semula di Majasto, Kecamatan Tawangsari ke Kecamatan Bulu, menyusul munculnya berbagai permasalahan pembangunan di wilayah pertama.

Kepala Disdik Kabupaten Sukoharjo, Djoko Raino Sigit, menyebutkan saat ini tim Pemkab masih berupaya mencari lokasi baru untuk SMK Negeri 5. Pembangunan SMK tersebut dalam rangka mewujudkan Sukoharjo sebagai Kabupaten Vokasi. Kecamatan Bulu dipilih mengingat keberadaan wilayah itu cukup jauh jangkauannya dari Kota Sukoharjo.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

“Sudah pasti dipindahkan ke Bulu. Kami sedang mencari lokasi yang tepat untuk pembangunan SMK Negeri 5,” ungkapnya saat ditemui wartawan di Graha Satya Praja Setda Setda Pemkab, Rabu (8/6/2011), seusai paparan penilaian pelayanan publik di Sukoharjo.

Djoko menjelaskan untuk mewujudkan Kabupaten Vokasi, Pemkab harus memenuhi komposisi SMK dan SMA, masing-masing 70% dan 30%. Perbandingan tersebut saat ini masih jauh dari memadai karena meski sudah mempunyai 10 SMA negeri, Sukoharjo baru memiliki lima SMK.

(try)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya