SOLOPOS.COM - Logo Barisan Celeng Berjuang. (detikcom)

Solopos.com, PURWOREJO — Barisan pendukung Ganjar Pranowo maju pemilihan umum presiden (Pilpres) 2024 membuat logo barisan celeng berjuang. Logo berlatar belakang hitam, berbentuk kepala celeng atau babi hutan warna merah dengan taring panjang berwarna putih.

Seperti dilansir dari detikcom, logo barisan celeng berjuang itu viral di media sosial. Menurut informasi, logo tersebut dibuat salah satu penggerak Seknas Ganjar Indonesia (SGI) Kabupaten Purworejo yang mengaku bernama Eko Lephex. Dia juga tercatat sebagai kader PDIP.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga : Dukung Puan Capres, PDIP Kebumen Apa Juga Disebut Barisan Celeng?

Ekspedisi Mudik 2024

“Gambar yang buat saya. Celeng kan lagi viral,” kata Eko, Selasa (12/10/2021).

Sebutan celeng menjadi viral setelah Ketua DPD PDIP Jateng sekaligu Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP PDIP, Bambang ‘Pacul’ Wuryanto, menyebut kader yang mendahului ketua umum mendukung salah satu capres untuk Pilpres 2024 sebagai kader yang telah keluar dari barisan. Dia mengibaratkan kader PDIP yang keluar barisan itu sebagai celeng atau babi hutan.

Sementara itu, Wakil Ketua DPC PDIP Kabupaten Purworejo sekaligus ketua DPC SGI Purworejo, Alrbertus Sumbogo, menyampaikan keprihatinannya dengan sebutan celeng seperti disampaikan Ketua DPD PDIP Jateng, Bambang Pacul.

Baca Juga : Waduh! Atlet & Ofisial PON XX Papua asal Jateng Terpapar Covid-19

Namun, Sumbogo justru melihat itu bisa menjadi pelecut semangat pendukung Ganjar untuk tetap berjuang. “Meskipun dianggap celeng tetap harus berjuang untuk kebenaran dan nuraninya,” ucap Sumbogo.

Diberitakan sebelumnya, DPC SGI Kabupaten Purworejo mendeklarasikan diri mendukung Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, maju ke kancah pesta demokrasi, yakni Pilpres 2024. Deklarasi dilakukan di sebuah rumah makan di Purworejo, Sabtu (25/9/2021).

Acara itu dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Nasional (DPN) SGI, Tedy Mulyadi, Korwil SGI Jateng, Alex Ngatidjan, dan Wakil Ketua DPC PDIP Purworejo, Albertus Sumbogo. Bahkan Sumbogo mengaku siap menghadapi sanksi jika dukungan terhadap Ganjar dianggap pelanggaran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya