Solopos.com, JAKARTA — Balapan mobil listrik Formula E seri ke 9 bakal digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di Ancol, Jakarta pada 4 Juni 2022 mendatang.

PromosiJalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sejumlah logistik berisi komponen mobil Formula E tiba di Terminal Cargo Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, Selasa (24/5/2022).

 

Petugas mengawasi bongkar muat logistik Formula E setibanya di Terminal Cargo Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (24/5/2022). Antara/Muhammad Iqbal)

 

Baca Juga: Dijual Seharga Rp250.000-Rp10 juta, Tiket Formula E Bisa Dibeli di Sini

Sebanyak 22 unit mobil yang dikirim dengan badan terpisah dan akan dirakit setelah melalui pemeriksaan pihak berwenang.

Setelah diperiksa, bagian-bagian mobil balap Formula E tersebut akan dibuka pada 27 Mei 2022 di Sirkuit Ancol.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menilai ajang balap mobil listrik Formula E akan menjadi momentum bahwa Jakarta berpartisipasi untuk mengurangi emisi karbon.

Formula E menjadi ajang balapan yang memanfaatkan energi listrik sebagai energi ramah lingkungan.

 

Kepala Bea Cukai Bandara Soekarno Hatta Finari Manan (kiri) bersama Kapolres Bandara Soekarno Hatta Kombes Pol Sigit Dany (tengah) dan OIC Cargo Alpera melihat Medical Car saat memantau langsung bongkar muat logistik Formula E di Terminal Cargo Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (24/5/2022). (Antara/Muhammad Iqbal)

 

Petugas cargo melakukan bongkar muat logistik Formula E di Terminal Cargo Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (24/5/2022). (Antara/Muhammad Iqbal)



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi