SOLOPOS.COM - Liverpool vs Manchester United (Reuters / Carl Recine)

Liverpool vs MU tersaji di pekan kedelapan Liga Inggris.

Solopos.com, LIVERPOOLBig match antara Liverpool kontra Manchester United berakhir tanpa pemenang. Pertandingan bertajuk North Wet Derby itu berkesudahan dengan skor 0-0.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam laga yang dilangsungkan di Anfield Stadium, Selasa (18/10/2016) dini hari WIB, bola lebih banyak bergulir di tengah lapangan. Kedua tim nampak kesulitan membongkar pertahanan lawan masing-masing. Peluang pertama didapat MU di menit keenam lewat tendangan bebas Zlatan Ibrahimovic yang masih melesat.

Menit ke-13, giliran Paul Pogba yang melepaskan sepakan melambung. Empat menit berselang, Ibrahimovic mampu mengancam gawang The Reds. Berawal dari kerjasama Atonio Valencia danMarcus Rashford, Ibra mendapat bola di dalam kotak penalti. Namun sepakannya masih bisa diamankan Loris Karius.

Liverpool baru mendapat peluang di menit ke-23. Namun sepakan jarak jauh Emre Can masih melambung. Kemudian dilanjutkan dengan sundulan Roberto Firino di menit ke-29 yang tepat sasaran, namun masih bisa ditangkap David De Gea. Di sisa menit, bola lebih banyak bergulir di tengah lapangan dan membuat babak pertama usai dengan skor 0-0.

Di babak kedua, MU sempat dominan di awal-awal. Namun setelah Adam Lallana dimasukkan menggantikan Daniel Sturridge di menit ke-60, gantian tuan rumah yang lebih dominan. Masuknya Lallana ini membuat Liverpool semakin gencar menyerang pertahanan MU.

Sesaat sebelum Lallana masuk, Emre Can nyaris mencetak gol lewat tendangannya di kedalam kotak penalti. Namun De Gea masih sigap menepisnya. Menit ke-62 giliran tendangan Lallana yang masih belum menemui sasaran.

Menit ke-71, De Gea kembali menunjukkan aksinya. Kali tendangan keras Philippe Coutinho dari luar kotak penalti berhasil ia tepis. Sebuah tendangan keras dari Nathaniel Clyne tujuh menit berselang juga masih bisa diblok oleh barisan pertahanan MU.

Pertahanan rapat Setan Merah ini terbukti ampuh membuat Liverpool buntu. Skor 0-0 pun bertahan hingga laga usai. Dengan hasil ini, Liverpool tetap berada di posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan nilai 17, sementara MU berada di posisi ketujuh dengan 14 poin.

Susunan Pemain

Liverpool: Karius, Clyne, Matip, Lovren, Milner (Moreno 85′), Can, Henderson, Coutinho, Mane, Sturridge (Lallana 60′), Firmino (Origi 85′)

Manchester United: De Gea, Valencia, Bailly, Smalling, Blind, Fellaini, Pogba, Rashford (Rooney 77′), Ander Herrera, Young (Shaw 90′), Ibrahimovic

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya